- Inggris berhasil menahan imbang Jerman 1-1 pada matchday kedua UEFA Nations League di Grup A3.
- Harry Kane menjadi penyelamat wajah The Three Lions.
- Sang kapten juga menorehkan catatan penting setelah mencetak gol penyeimbang tersebut.
SKOR.id - Harry Kane berhasil melampaui catatan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi setekah mencetak gol ke gawang Jerman.
Seperti diketahui, Kapten timas Inggris tersebut berhasil menyelamatkan tim dari kekalahan.
Kane mencetak gol penyeimbang pada matchday kedua UEFA Nations League di Liga A Grup A3, Selasa (7/6/2022) atau Rabu dini hari WIB.
Pada laga tersebut pertandingan berkesudahan imbang dengan skor 1-1.
Jerman awalnya unggul terlebih dahulu lewat gol yang dicetak Jonas Hoffmann pada menit ke-50 usai memanfaatkan assist dari Joshua Kimmich.
Inggris baru bisa membalasnya pada menit ke-88 lewat titik penalti yang dicetak oleh Harry Kane.
Dilansir dari Daily Star, ini menjadi gol ke-50 Harry Kane bersama timnas.
Menariknya, catatan 50 gol ini ditorehkan sang pemain hanya dari 71 pertandingan.
Catatan ini lebih baik dari Ronaldo dan Messi. Ronaldo butuh 114 pertandingan untuk mencapai gol ke-50 bersama Portugal.
Sementara Lionel Messi baru mencatatkan gol ke-50 bersama timnas Argantina pada penampilan ke-104.
Bukan hanya pecundangi dua megabintang dunia itu, Harry Kane juga menjadi pemain Inggris kedua setelah Wayne Rooney yang mencapai 50 gol.
Ia juga orang ke-72 dalam sejarah sepak bola yang mencapai tonggak sejarah tersebut.
Berbicara setelah pertandingan, Kane mengungkapkan kegembiraannya karena telah mencetak gol ke-50nya dini hari tadi.
Baca Juga Berita UEFA Nations League Lainnya:
Hasil Republik Ceko vs Spanyol: Nyaris Kalah, La Furia Roja Hanya Bermain Imbang
Hasil Portugal vs Swiss: Cristiano Ronaldo Borong 2 Gol, Seleccao Petik Kemenangan Perdana