- Tottenham Hotspur bermain imbang 2-2 pada laga melawan Everton, Sabtu (17/4/2021) dini hari WIB.
- Harry Kane mencetak brace pada pekan ke-32 Liga Inggris tersebut.
- Tambahan dua gol bikin kapten Spurs itu jauhi Mo Salah di papan top skor.
SKOR.id - Harry Kane kembali menambah pundi-pundi gol kala Tottenham Hotspur melawat ke markas Everton, Sabtu (17/4/2021) dini hari WIB.
Tottenham Hotspur hanya bermain imbang 2-2 menghadapi Everton pada pekan ke-32 Liga Inggris.
Hasil ini membuat Spurs dan Everton sama-sama masih tertahan di papan tengah. Spurs gagal melewati Liverpool yang mengoleksi 52 poin dan bercokol di pos keenam.
Empat gol pada laga dini hari tadi dicetak oleh Gylfi Sigurosson (31' dan 62'). Sementara dari sisi Spurs Harry Kane turut mencetak brace pada 27' dan 68'.
Tambahan dua gol membuat kapten Tottenham Hotspur itu kian menjauhi Mohamed Salah di papan klasemen.
Saat ini, Kane berada di puncak klasemen top skorer dengan 21 gol. Sementara bintang Liverpool itu berada di pos kedua dengan 19 golnya.
Di posisi ketiga, Bruno Fernandes menghantu Kane dan Salah. Gelandang andalan Manchester United itu kini sudah punya 16 poin.
Sementara tiga pemain lainnya yakni Dominic Calvert-Lewein (Everton), Patrick Banford (Leeds United), dan Son Heung-min (Tottenham Hotspur) berada di posisi empat, lima dan enam dengan 14 gol masing-masing.
Tambahan dua gol dini hari tadi membuktikan bahwa Kane masih jadi salah satu penyerang tajam di Liga Inggris.
Klub yang akan mendapat tanda tangannya musim panas ini akan sangat beruntung. Sementara Spurs yang kemungkinan besar akan kehilangan Harry Kane diyakini bakal kesulitan cari pengganti yang sepadan
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Tottenham Hotspur Lainnya:
Bos Tottenham Hotspur Tidak Mau Harry Kane Bergabung ke Klub Liga Inggris
Tottenham Hotspur sedang Kacau, Jose Mourinho Malah Bidik Gelandang dari Antah Berantah