- Gelandang timnas Indonesia, Genta Alparedo merasa sedih tak bisa merayakan lebaran tahun ini bersama keluarga besarnya di Padang.
- Saat ini, Genta Alparedo tengah mengikuti TC timnas Indonesia yang digelar di Jakarta untuk lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022
- Gelandang 19 tahun milik Semen Pada FC juga bercerita momen yang dirindukan saat lebaran tiba.
SKOR.id - Lebaran tahun ini akan terasa sangat berbeda bagi gelandang muda Semen Padang FC, Genta Alparedo.
Pemain potensial milik Semen Padang FC, Genta Alparedo bakal merayakan Idulfitri jauh dari keluarga nya.
Itu karena Genta Alparedo tengah mengikuti pemusatan latihan atau training center (TC) timnas Indonesia di Jakarta, yang dimulai sejak 1 Mei 2020.
Genta adalah pemain asli Minang. Setiap tahun saat Hari Raya Idulfitri tiba, dia merayakannya dengan keluarga besar di Padang.
"Jadi lebaran tahun ini akan berbeda untuk saya," kata Genta ketika dihubungi oleh Skor.id.
"Kalau lebaran sebelumnya, saya merayakan di rumah (Padang). Tetapi sekarang, saya akan tetap berada di sini (Jakarta) saja," ujar Genta menambahkan.
Otomatis Genta Alparedo akan merayakan lebaran tahun ini dengan keluarga hanya melalui perjumpaan virtual.
"Ini pertama kali juga saya akan merayakan lebaran tidak bersama keluarga secara langsung," ujar Genta Alparedo.
"Saya akan merayakan lebaran dengan keluarga di sana (Padang) lewat video call saja," katanya.
Kesedihan pun dirasakan oleh Genta. Sebab ada momen yang paling dinantikan saat lebaran tiba, mulai dari bagi-bagi THR kepada saudara hingga bercanda bersama keluarga.
"Yang buat kangen waktu lebaran itu, kumpul bareng keluarga, bareng sepupu, bercanda, dan solat Ied bersama," tutur Genta Alparedo.
Rasa rindu kian dirasakan oleh Genta ketika dia mengingat makanan khas Minang yang selalu menjadi santapan saat lebaran.
"Ada makanan khas Padang atau khas minang (yang disantap saat lebaran), bainai dan kue maloyang," kata Genta Alparedo.
"Mau bagaimana lagi, sekarang juga jauh dari kampung. Jadi yang ada di sini saja yang dimakan," ucapnya.
Meski jauh dan tidak bisa merayakan hari kemenangan bersama, Genta Alparedo tetap tidak lupa memanjatkan doa yang ditujukan kepada keluarga, khusunya orang tuanya.
"Doanya semoga puasa dan ibadahnya yang tahun ini dijalan diterima Allah. Semoga keluarga terutama orang tua saya, sehat-sehat semua," ucap Genta.
"Semoga juga mereka mendoakan saya supaya sukses di sini (bersama timnas Indonesia," tuturnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Lebaran lainnya:
Persipura Tak Liburkan Pemain Menjelang Lebaran, Punya Rencana Mulia pada Hari Raya
Aji Santoso Pilih Percaya ke Pemain Persebaya soal Tugas darinya Selama Libur Lebaran