- Cerezo Osaka kembali meminjamkan Jun Nishikawa ke Sagan Tosu.
- Jun Nishikawa bakal menjalani tahun keduanya bersama Sagan Tosu setelah musim lalu.
- Pada musim 2022 Jun Nishikawa bermain 17 kali di semua kompetisi J.League.
SKOR.id - Jun Nishikawa akan tetap berseragam Sagan Tosu setelah masa peminjamannya dari Cerezo Osaka diperpanjang.
Cerezo Osaka mengumumkan bahwa Jun Nishikawa bakal dipinjamkan lagi ke Sagan Tosu pada Sabtu (24/12/2022).
Durasi peminjaman Jun Nishikawa bersama Sagan Tosu akan berlaku hingga akhir musim depan, tepatnya 31 Januari 2024.
Musim lalu pemain berusia 20 tahun ini mendapatkan kesempatan bermain 17 kali di semua ajang J.League.
Dari 17 pertandingan tersebut Nishikawa mencatatkan dua gol serta tiga assist dan mengantongi 696 menit di lapangan.
"Saya akan memberikan yang terbaik untuk mengembangkan diri saya sendiri dan menjadi pemain yang lebih dibutuhkan daripada sekarang," ucap Nishikawa.
Jun Nishikawa bergabung dengan Cerezo Osaka dua tahun lalu, direkrut dari Toko Gakuen High School.
Selama dua tahun tersebut Nishikawa tercatat tampil 39 kali, 31 di antaranya di ajang Meiji Yasuda J1 League.
Dengan adanya ekstensi peminjaman ini Jun Nishikawa berkesempatan untuk menunjukkan kualitasnya kepada Cerezo Osaka sekaligus Sagan Tosu.
Sebab, pada akhir musim depan ia bisa menjadi rebutan dua klub ini, atau bahkan muncul peminat baru.
Berita J.League Lainnya:
Lepas Seiya Baba, Tokyo Verdy Datangkan Bek Kashima Antlers
Fullback FC Tokyo Yuto Nagatomo Tegaskan Bakal Terus Bermain