- Leo Ceara tampil luar biasa untuk Yokohama F. Marinos.
- Ceara mencetak hat-trick saat Marinos menang 5-0 lawan Vegalta Sendai.
- Kini, Marinos hanya berselisih empat angka dari pemuncak klasemen Meiji Yasuda J1 League.
SKOR.id - Penampilan apik Leo Ceara berhasil membawa Yokohama F. Marinos terus mendekati puncak klasemen Meiji Yasuda J1 League.
Leo Ceara bergabung dengan Yokohama F. Marinos awal musim ini dari tim asal Brasil Vitoria.
Ia kemudian baru bisa membela Marinos mulai bulan April lalu karena sempat tak bisa masuk Jepang akibat aturan pandemi.
Kini, penyerang asal Brasil berusia 26 tahun itu sepertinya sudah mulai panas.
Leo Ceara mencetak tiga gol saat Marinos menang besar 5-0 lawan Vegalta Sendai akhir pekan lalu.
"Saya menunjukkan keberanian saat mencetak gol pertama, saya senang dengan gol kedua saya menembak dengan baik, dan gol ketiga adalah kombinasi dengan Marcos," ujar Ceara usai laga.
Tak hanya gol, ia juga mencatata satu assist, tujuh tembakan dengan enam di antaranya tepat sasaran, berlari 9,3km, dan melakukan 25 kali sprint.
Hasil ini membawa Marinos mantap di posisi kedua klasemen dengan 59 angka, hanya berjarak empat poin saja dari Kawasaki Frontale di puncak klasemen.
Secara total, Ceara tampil cukup apik musim ini, bermain 19 kali di semua ajang dengan catatan 10 gol dan empat assist.
Skorer bisa melihat aksi-aksi Leo Ceara pada laga tersebut lewat video berikut ini:
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube,
LinkedIn, TikTok, Helo, Pinterest, serta dengarkan Podcast kami di Spotify.
Bojan Krkic X Vissel Kobe
Kira-kira, apakah Bojan Krkic akan bisa sukses di @J_League_En dengan kembali bermain bersama Andres Iniesta di Vissel Kobe?
Selengkapnya: https://t.co/6b6UjZibw4 pic.twitter.com/zd9SjfH6n2— SKOR.id (@skorindonesia) August 20, 2021
Berita J.League Lainnya:
Rapor Pemain ASEAN di J.League Pekan Ke-25: Theerathon Kembali, Dang Van Lam Akhirnya Muncul