- Kepindahan Kieran Trippier ke Manchester United masih mungkin terjadi.
- Trippier kini kabarnya sedang mencari rumah di Manchester.
- Kontraknya akan berakhir musim depan.
SKOR.id - Kieran Trippier kabarnya sedang mencari rumah di Manchester, dengan rumor mengatakan ia akan pindah ke Manchester United.
Kontrak Kieran Trippier di Atletico Madrid akan berakhir musim depan.
Artinya, Atletico Madrid harus menjualnya musim panas ini, atau berpotensi kehilangan sang pemain secara gratis musim depan.
Kieran Trippier sudah angkat bicara dan mengaku akan bertahan, meski kini laporan media-media Inggris dan Spanyol berkata sebaliknya.
Marca dan Mirror melaporkan bahwa Trippier sedang mencari rumah di Manchester, hal yang hanya bisa diartikan bahwa ia akan pindah ke sana.
Manchester United memang kabarnya ingin bek kanan baru untuk bisa bersaing dengan Aaron Wan-Bissaka.
Manchester United sudah menyiapkan dana sebesar 10 juta pounds untuk memboyong Trippier dari Atletico Madrid.
"Orang-orang banyak yang tidak fokus kepada saya karena bermain di Spanyol," kata Trippier.
"Namun, saya menikmati karier saya di sana. Keluarga saya juga menikmatinya, matahari bersinar cerah setiap hari."
Trippier mengaku senang di Atletico dan mengaku ingin bertahan.
"Saya sangat bahagia berada di sana. Jadi saya ingin memberikan yang terbaik untuk Atletico," kata mantan bek Tottenham Hotspur tersebut.
"Saya ingin fokus untuk memberikan performa terbaik untuk klub dan saya benar-benar senang bisa meraih gelar juara di sana."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
PERSEBARAN GELAR @J_League_En: TERPUSAT DI IBU KOTA
Ditilik dari persebarannya, gelar juara J1 League tak jauh-jauh dari Greater Tokyo Area, daerah metropolitan yang terdiri dari beberapa prefektur termasuk Ibu Kota Jepang, Tokyo.
Selengkapnya: https://t.co/8dwumwMW8S pic.twitter.com/NgvtiZUkqe— SKOR.id (@skorindonesia) June 4, 2021
Berita Manchester United Lainnya:
Lini Pertahanan Manchester United Disebut Bikin David de Gea Menderita
Diincar Manchester United, Bek Atletico Madrid Angkat Bicara