- Juventus tengah mencari pelapis dari Dusan Vlahovic.
- Menurut kabar terbaru mereka sedang memantau striker Olympique Marseille, Arkadiusz Milik.
- Pemain asal Polandia tersebut bisa dilepas Marseille dengan harga terjangkau.
SKOR.id - Juventus sedang mencari pelapis untuk Dusan Vlahovic. Dan menurut laporan terbaru mereka menghidupkan kembali minat pada penyerang Olympique Marseille, Arkadiusz Milik.
Bianconeri jelas perlu memperkuat serangan mereka musim panas ini. Hal ini bisa dipahami karena lini depan Juventus begitu buruk sepanjang kampanye ini.
Kepergian Paulo Dybala juga menyisakan kekosongan di lini depan. Ini jelas memaksa Juventus mencari penyerang produktif musim panas ini untuk bekerja sama dengan Vlahovic dan Federico Chiesa.
Seperti dilansir Corriere dello Sport, Juventus sedang berencana untuk merekrut Milik dari Marseille musim panas ini.
Striker asal Polandia tersebut bisa dilepas Marseille di harga 10 hingga 15 juta euro (sekitar Rp232 miliar). Angka tersebut cukup terjangkau bagi Juventus
Milik mencatatkan 37 penampilan di semua kompetisi musim ini bersma Marseille, dengan total 2.321 menit bermain.
Dalam periode tersebut, ia mencetak 20 gol dan memberikan dua assist, namun ia kesuilitan mendapatkan menit bermain reguler lantaran masalah lutut dan otot.
Nama Milik tidak asing di telinga para penggemar Liga Italia. Dia pernah membela SSC napolo pada 2016 sebelum bergabung dengan Marseille Januari tahun lalu.
Selama membela Napoli, pemain 28 tahun tersebut mencetak 38 gol dari total 93 penampilan di Serie A.
(Cds) "Laporte e Milik: occasioni Juve per la panchina"► https://t.co/q5umwaX8Nn pic.twitter.com/UH5SfZi1QX— VecchiaSignora.com (@forumJuventus) June 1, 2022
Baca Juga Berita Liga Italia Lainnya:
Romelu Lukaku Setuju Dipinjam Inter Milan Semusim, Rela Potong Gaji hingga Rp69 M
Bursa Transfer Juventus: Pekan Menentukan Di Maria dan Pogba, Tawaran untuk Morata Ditolak