- Call of Duty Mobile akan segera meluncurkan musim ke-12.
- Baru-baru ini melalui media sosial resminya, Call of Duty, mengumumkan informasi terkait nama sebutan bagi musim ke-12nya.
- Musim ke-12 COD Mobile diambil dari dialog terkenal dari seri COD sebelumnya, yakni "Going Dark."
SKOR.id - Setelah merayakan ulang tahun pertamanya, Call of Duty Mobile kini bersiap menyambut musim baru.
Call of Duty Mobile akan segera merampungkan musim ke-11nya.
Musim yang bertepatan dengan perayaan ulang tahun pertama COD Mobile tersebut telah memberikan beberapa perubahan untuk para pemainnya.
Beberapa di antaranya adalah map dan tipe senjata terbaru.
Kini, para pemain COD Mobile harus bersiap dengan kedatangan musim ke-12.
Pasalnya baru-baru ini COD Mobile melalui akun media sosial resmi mereka telah mengungkapkan informasi soal kedatangan musim baru tersebut.
Salah satunya seperti yang diungkapkan COD Mobile lewat akun Twitter resmi mereka pada 8 November lalu.
Dalam unggahan tersebut COD Mobile mengungkapkan sebutan bagi musim ke-12 kali ini, yaitu "Going Dark".
Sejalan dengan pengumuman tersebut, COD Mobile juga mengungkapkan beberapa hal baru terkait datangnya musim teranyar mereka.
???????? Season 12 is deploying this week & it's packed with new operators, weapons, and gear!
???? Ghost - Jawbone (Tier 1)
???????? Price - Dead of Night (Tier 30)
???? AGR 556 (Tier 21)
& more!
???? New Battle Pass will be available to unlock tomorrow at 4PM PST in #CODMobile! pic.twitter.com/edRj8nwkzM— Call of Duty: Mobile (@PlayCODMobile) November 10, 2020
Beberapa di antaranya jelas adalah map, senjata, dan operator baru.
Soal map, COD Mobile akan menghadirkan salah satu tempat pertempuran ikonik dari seri Call of Duty lainnya, yakni Hakney Yard.
Rencananya musim ke-12 COD Mobile akan diluncurkan pekan ini meski belum diketahui secara pasti kapan waktu pastinya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Peserta Kompetisi Esport Piala Pelajar Jabodetabek Membeludak, Kemenpora Harapkan Muncul Pemain Berbakat https://t.co/vY9URyvoWn— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 9, 2020
Berita Call of Duty lainnya:
Call of Duty: Mobile Rilis Skin Senjata Mythic Perdananya
Hampir Setahun Dirilis, Call of Duty: Mobile Sudah Capai 300 Juta Unduhan