- Call of Duty: Mobile adalah sebuah game battle royale besutan Activision Blizzard.
- Dalam kuartal kedua sejak perilirasnnya, Call of Duty: Mobile mengklaim timnya mengalami perkembangan sesuai rencana.
- Activision Blizzard juga mengungkapkan bahwa hampir 40 persen keuntungan perusahaan datang dari platform mobile.
SKOR.id - Call of Duty: Mobile adalah sebuah game battle royale besutan Activision Blizzard.
Dalam kuartal kedua sejak perilirasnnya, Call of Duty: Mobile masih berada di dalam jalur untuk mencapai target mereka di tahun ini.
Seperti dilansir di Dot Esports, Call of Duty: Mobile sendiri telah meraih keuntungan besar sejak perilisan di market China pada Desember 2020.
Hi Skorer, jangan lupa untuk segera download app Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa meraih banyak hadiah menarik.
Petinggi Activision Blizzard, Daniel Alegre, mengatakan bahwa perkembangan positif tersebut merupakan usaha keras dari tim yang terus mengembangkan fitur di dalam permainan.
Pada update terbarunya, Call of Duty: Mobile baru saja mendatangkan satu mode baru yaitu Undead Siege, mode peperangan melawan zombie.
"Tim kami terus meningkatkan permainan, membangun pembelajaran dari data pemain dan memanfaatkan lebih dari 15 tahun konten Call of Duty untuk menghadirkan konten yang semakin menarik dan mendorong pemain yang lebih besar dari waktu ke waktu," kata Alegre.
Bersamaan dengan hal tersebut Activision Blizzard juga mengungkapkan bahwa hampir 40 persen keuntungan perusahaan datang dari platform mobile.
Dalam siaran pers pendapatan kuartal kedua, Blizzard menambahkan bahwa game-nya berkembang baik melalui pengujian.
Perusahaan juga mengatakan sedang mengejar peluang tambahan untuk membuat judul lebih menarik bagi khalayak yang lebih luas.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Na'Vi Akan Luncurkan Film Dokumenter S1mple#Esports #Esport #NaVi #s1mplehttps://t.co/gT7A2lpe0z— SKOR.id (@skorindonesia) August 6, 2021
Berita Esport lainnya:
8 Tim yang Akan Berlaga di Call of Duty League Championship 2021
Minesota ROKKR Juara Call of Duty League Stage V Usai Menang Comeback atas Toronto Ultra