- PSPS Riau resmi mempertahankan enam pemainnya di musim lalu, termasuk bek jebolan Persija.
- Enam pemain PSPS Riau tersebut mendapatkan menit bermain yang berbeda-beda di Liga 2 2021.
- Dari enam nama, hanya ada dua pemain yang selalu diturunkan PSPS Riau di Liga 2 2021.
SKOR.id - PSPS Riau resmi mempertahankan enam pemain yang telah tampil bersama di Liga 2 2021, termasuk bek jebolan Persija, Aed Tri Oka.
Selain Aed Tri Oka, PSPS Riau juga memperpanjang kontrak Ismail Hanafi, Rendi Saputra, Redo Rinaldi, Danil Junaidi, dan Fadau. Hal itu diumumkan PSPS Riau melalui akun Instagramnya.
"Inilah enam pemain musim 2021 yang kami percaya kembali membela lambang PSPS di dada: Aed Tri Oka, Ismail Hanafi, Rendi Saputra, Redo Rinaldi, Danil Junaidi, Fadau," tulis pernyataan PSPS.
Enam pemain tersebut memiliki posisi yang berbeda-beda. Menit bermainnya di Liga 2 2021 pun berbeda-beda.
Pemain yang selalu diturunkan PSPS Riau di Liga 2 2021 ialah winger Rendi Saputra dan gelandang Fadau. Keduanya tampil 10 kali di musim lalu.
Jika diurutkan Rendi Saputra memiliki menit bermain yang tertinggi, yakni 772 menit. Dalam kesempatan tersebut, Rendi Saputra menyumbangkan 1 assist.
View this post on Instagram
Walaupun Fadau memiliki menit bermain yang lebih rendah dibandingkan Rendi Saputra, yakni 730 menit, ia menyumbangkan 1 gol dan 1 assist.
Pemain dengan menit bermain terbanyak ketiga yakni kiper Ismail Hanafi. Ia tampil penuh dalam enam laga dan mencatatkan satu cleansheet.
Selanjutnya ada bek kanan asal Pekanbaru sekaligus kapten PSPS Riau musim 2021, yakni Danil Junaidi. Ia mencatatkan 516 menit dalam tujuh laga.
Dua pemain terakhir, Redo Rinaldi dan Aed Tri Oka memiliki menit bermain di bawah 300 menit. Redo mencatatkan 281 menit bermain dan menyumbangkan 1 gol.
Sementara Aed Tri Oka hanya merasakan 217 menit bermain di Liga 2 2021. Bek jebolan Persija Jakarta ini sebetulnya sempat memperkuat Persikabo di Piala Menpora 2021 dan putaran pertama Liga 1 2021-2022.
Hanya saja ia kalah bersaing dengan pemain asing maupun bek senior Persikabo, sehingga hanya menjadi penghangat bangku cadangan.
Berita Liga 2 Lainnya:
Bursa Transfer Liga 2: PSKC Cimahi Rekrut Eks Winger Arema FC dan Dua Pemain Jebolan Bali United
Bursa Pelatih Liga 2: Sriwijaya FC Tunjuk Liestiadi sebagai Pelatih Anyar
Bursa Transfer Liga 2: Persewar Rekrut Friska Womsiwor dan Eks Pemain Belitong FC