- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memiliki syarat utama untuk calon pemain baru di timnya.
- Robert Alberts memang sudah puas dengan komposisi pemain di skuad Persib kini, tapi masih terbuka.
- Robert Alberts juga sudah tak sabar untuk menangani dua pemain anyar Persib, David da Silva dan Bruno Cantanhede.
SKOR.id - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert, tak menutup kemungkinan kembali mendatangkan pemain baru.
Hal tersebut dimaksudkan Robert Alberts untuk semakin memperkuat tim dalam mengarungi putaran kedua Liga 1 2021-2022.
Meski demikian, Robert Alberts memasang syarat terkait potensi yang harus dimiliki calon pemain baru Persib.
Pelatih asal Belanda itu menginginkan calon pemain harus memiliki kualitas di atas para pemain Persib saat ini.
Sebab, ia menilai komposisi pemain di skuadnya kini sudah cukup tangguh dan siap mengarungi putaran kedua Liga 2021-2022.
"Tim yang ada sekarang sudah cukup tangguh," ujar Robert Alberts dikutip dari Instagram resmi Persib.
"Tapi saya katakan lagi, jika ada pemain yang bagus dan tersedia, mungkin akan kami pantau," ia menambahkan.
Adapun performa Persib memang terbilang cukup impresif dengan skuad yang ada di putaran pertama Liga 1 2021-2022.
Dari 17 pertandingan yang dilakoni, tim berjuluk Pangeran Biru ini mencatatkan 10 kemenangan, empat imbang dan tiga kali kalah.
Dengan koleksi 34 poin, Persib saat ini menempati peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 2021-2022.
Bicara soal kekuatan pemain, Persib juga baru saja mendatangkan dua penyerang anyar yakni David da Silva dan Bruno Cantanhede.
Robert Alberts pun berharap, mampu memaksimalkan potensi yang dimiliki kedua pemain anyar tersebut di putaran kedua Liga 1 2021-2022.
"Saya tidak sabar untuk membangun sistem tim baru dan meningkatkan kualitas David serta Bruno ke level maksimal pada putaran kedua nanti," ucap eks-pelatih PSM Makassar itu.
Adapun dalam mengawali putaran kedua Liga 1 2021-2022, Persib akan berhadapan dengan Persita Tangerang pada 7 Januari 2021.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Liga 1 lainnya:
Dua Syarat Mutlak yang Harus Dimiliki Calon Pemain Baru Persija Jakarta
Persebaya Berduka, Manajer Tim Pertama Pascastatus Klub Dipulihkan Tutup Usia
Putu Gede Bicara 3 Rencana untuk PSS Sleman di Putaran Kedua Liga 1 2021-2022