- Persikabo bergerak cepat untuk melengkapi slot pemain asingnya.
- Setelah melepas Renan Sgaria Farias dan Ryosuke Nagasawa, Persikabo merekrut Bruno Dybal dan Tomoki Wada.
- Bruno Dybal pernah memperkuat Persiraja, sedangkan Tomoki Wada merupakan pemain jebolan Vissel Kobe.
SKOR.id - Persikabo bergerak cepat untuk melengkapi komposisi pemain asingnya setelah melepas Renan Sgaria Farias (Brasil) dan Ryosuke Nagasawa (Jepang).
Keduanya dilepas Persikabo pada 17 Juli 2022. Renan Sgaria Farias dilepas karena mengalami cedera serius, sedangkan Ryosuke Nagasawa lantaran tak lolos verifikasi.
Namun ternyata pengganti Renan Sgaria Farias dan Ryosuke Nagasawa merupakan kompatriotnya masing-masing sekalipun memiliki posisi yang sedikit berbeda.
Renan Sgaria Farias dan Ryosuke Nagasawa yang berposisi sebagai penyerang sayap digantikan oleh Bruno Dybal (Brasil) dan Tomoki Wada (Jepang) yang berposisi gelandang serang.
Bergabungnya Bruno Dybal dan Tomoki Wada telah diumumkan melalui akun Instagram resmi Persikabo dalam dua hari terakhir.
"Bem-vindo Bruno Dybal. Wilujeng sumping di Bogor," tulis pernyataan Persikabo, awal pekan ini.
"Puzzle terakhir telah tiba, Tomoki Wada akan melengkapi kuota pemain asing Laskar Padjajaran musim ini," pernyataan Persikabo lainnya.
View this post on Instagram
Bruno Dybal tentu bukan nama asing bagi pencinta sepak bola Indonesia. Ia pernah dua kali memperkuat Persiraja Banda Aceh di Liga 1 2020 dan Liga 1 2021-2022.
Setidaknya sudah ada 17 pertandingan di kasta tertinggi sepak bola Indonesia yang pernah ia lakoni. Bruno Dybal menyumbangkan tiga gol dan satu assist pada Liga 1 2021-2022.
Sementara itu, Tomoki Wada ialah pemain jebolan tim elite J League, Vissel Kobe. Ia menjadi bagian dari Vissel Kobe pada 2013-2015.
Dalam kebersamaannya bersama Vissel Kobe, Tomoki Wada sempat dipinjamkan ke klub Korea Selatan, Incheon United pada paruh kedua 2015.
Setelah masa peminjaman selesai, gelandang berusia 27 tahun tersebut akhirnya dilepas Vissel Kobe ke tim Korea Selatan lain, yakni Gwangju FC.
Dalam tiga musim terakhir, Tomoki Wada bermain untuk dua tim asal Australia, Corrimal RFC dan Rockdale Ilinden FC.
Pada 2021, Tomoki Wada bermain 12 kali untuk Rocdale Ilinden FC dan menciptakan dua gol plus tiga assist.
Berita Persikabo Lainnya:
Bobol Gawang Persebaya, Pelatih Persikabo Belum Puas dengan Performa Pemain Asingnya
Hasil Persikabo 1973 vs Persebaya: Laskar Padjadjaran Menang Lewat Gol Penalti
Jamu Persebaya untuk Laga Perdana, Djadjang Nurdjaman Bicara Keuntungan Persikabo