- Persik Kediri bergerak lagi di bursa transfer Liga 1 dan merekrut pemain Indonesia yang pernah main di Spanyol.
- Selain itu, Persik juga merekrut pemain muda yang baru saja dilepas Persija.
- Sebelumnya, Persik juga melepas dua pemain mereka dan salah satunya pilar asing.
SKOR.id - Dua pesepak bola lokal menjadi rekrutan teranyar Persik Kediri di bursa transfer Liga 1 tengah musim 2022-2023.
Pemain yang direkrut Persik itu adalah Mahir Radja dan Rangga Widiansyah.
Mahir Radja Satya Djamoedin adalah gelandang bertahan yang sebelumnya membela Persiba Balikpapan.
Pemuda 24 tahun ini sempat menjadi bagian dari PSIS Semarang musim lalu.
Meski namanya tak terlalu moncer di Liga 1, Mahir Radja sempat mengenyam karier level junior di Spanyol.
Pada 2017, dia bermain untuk Castellón U-19. Setelah itu, dia jadi bagian klub divisi bawah Liga Spanyol, Alcúdia.
Sedangkan satu lagi adalah Rangga Widiansyah, pemain yang baru saja dilepas Persija Jakarta.
Posisi asli pesepak bola kelahiran Bogor ini adalah bek kiri. Tetapi, Rangga bisa dimainkan sebagai gelandang bertahan.
Sebelumnya, Persik melepas dua pemain dan salah satunya pilar asing asal Brasil.
Dua nama yang dilepas adalah kiper Adi Satryo dan striker Joanderson. Adi Satryo telah gabung PSIS Semarang, sedangkan Joanderson belum ada kabar.
Persik Kediri juga dikabarkan telah memastikan salah satu pilar andalannya tak pergi.
Pemain andalan yang dimaksud adalah Yusuf Meliana, dia dikaitkan dengan Persib Bandung pada bursa transfer Liga 1 tengah musim ini.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Skor 5: Fakta Menarik dari Klasemen Paruh Musim Liga 1 2022-2023