- Persebaya Surabaya masih belum mendatangkan pemain pasca-berakhirnya Liga 1 2021-2022.
- Kepergian pemain justru lebih sering terdengar dari kubu Persebaya.
- Persebaya telah kehilangan beberapa pilarnya pada musim 2021-2022.
SKOR.id - Skuad Persebaya Surabaya musim 2021-2022 bisa dibilang menjadi skuad yang komplet.
Persebaya Surabaya menjadi salah satu tim yang menjadi pesaing gelar juara Liga 1 2021-2022.
Meskipun pada akhirnya Bali United yang menjadi juara, tetapi Persebaya mampu memberikan perlawanan hingga pekan-pekan akhir.
Performa apik Persebaya itu tak lepas dari penampilan impresif dari skuad Bajul Ijo.
Kombinasi pemain lokal dan pemain asing Persebaya terbukti berhasil meningkatkan performa Persebaya.
Bahkan, Persebaya kerap menjadi tim yang paling banyak mengirim pemain ke timnas Indonesia.
Sampai jumlah pemain yang dipanggil ke timnas Indonesia dibatasi.
Sayangnya, setelah kompetisi usai, pilar-pilar penting Persebaya justru mulai berhilangan.
Tiga pemain asing dipastikan telah lepas dari Persebaya Surabaya.
Sementara itu, masih ada rumor-rumor yang menyatakan bahwa beberapa pemain lokal juga akan dipinang oleh klub lain.
Skor.id melakukan update pergerakan Persebaya di bursa transfer Liga 1:
Pemain incaran:
Bek Persiraja Banda Aceh, Leo Lelis, dikabarkan menjadi salah satu incaran Persebaya jika bek asing Alie Sesay pergi.
Sementara untuk pengganti Taisei Marukawa dan Bruno Moreira hingga saat ini masih belum ada desas-desusnya.
Pemain deal:
Hingga Selasa (5/4/2022), Persebaya Surabaya masih belum mengumumkan kedatangan pemain baru.
Pemain keluar:
Tiga pemain Persebaya Surabaya, yaitu Taisei Marukawa, Bruno Moreira, dan Arsenio Valpoort dipastikan pergi dari Persebaya.
Selain tiga pemain itu, diyakini masih ada pemain lain yang juga akan meninggalkan Persebaya Surabaya.
Berita Persebaya Lainnya:
Persiapan Liga 1 Musim Depan, Persebaya Rombak Posisi Manajer Tim
Bursa Transfer Liga 1: Persebaya Pisah dengan 3 Pemain Asing dan Satu Pilar Senior
Bursa Transfer Liga 1: Persebaya Resmi Lepas Arsenio Valpoort