SKOR.id - Dewa United FC memperkenalkan pemain berusia 17 tahun di bursa transfer Liga 1 2023-2024.
Rekrutan anyar Dewa United FC pada hari terakhir pendaftaran pemain Liga 1 2023-2024 adalah Muhammad Kafiatur Rizky. Dia didatangkan dari klub Liga 1 lainnya, Borneo FC dengan status pinjaman.
Kafiatur Rizky yang masih cukup muda ini menjadi pemain terakhir yang didatangkan manajemen Dewa United FC. Itu dilakukan sebelum ditutupnya pendaftaran pemain pada 20 Juli 2023.
"Sebelumnya, Kafiatur Rizky sudah melewati masa trial dan tim pelatih cukup terkesan dengan kemampuannya," kata Presiden klub Dewa United FC, Ardian Satya Negara.
"Menurut tim pelatih, Kafiatur adalah pemain muda yang sudah cukup siap bermain untuk level senior," tuturnya menjelaskan.
"Kami juga sudah menjalin komunikasi hingga terjadi kesepakatan dengan pihak Borneo FC perihal peminjaman Kafiatur."
Muhammad Kafiatur Rizky lahir di Serpong Utara, Tangerang Selatan pada 17 Juli 2006. Dia memulai karier bersama tim muda Borneo FC.
Nama Kafiatur Rizky sempat menjadi perbincangan saat mencetak gol kemenangan untuk Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022.
Kala itu, timnas U-16 Indonesia yang dilatih Bima Sakti sukses menjadi yang terbaik setelah mengalahkan Vietnam dalam laga final lewat gol semata wayang Kafiatur Rizky.
Kini, Kafiatur akan menambah kekuatan lini tengah dari skuad Dewa United FC. Selain itu, dia juga menambah opsi pemain U-23 yang siap diturunkan pada pertandingan Liga 1 2023-2024.
Saat ini, Kafiatur Rizky sedang menjalani pemusatan latihan Indonesia U-17 guna persiapan untuk ke Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.
Di bursa transfer Liga 1 pada akhir penutupan pendaftaran pemain, PSM Makassar juga memperkenalkan satu rekrutan anyar.
PSM Makassar memperkenalkan rekrutan barunya saat detik-detik terakhir penutupan bursa transfer Liga 1 atas nama Daffa Salman Zahran Sidik.
Daffa Salman secara resmi diperkenalkan PSM Makassar melalui unggahan via akun media sosial klub ini.
"Bek muda kelahiran Tasikmalaya pada 30 April 2002 ini resmi menjadi bagian dari Pasukan Ramang," tulis PSM Makassar.
"Berikan yang terbaik untuk klub kebanggaan Sulawesi ini, Aa Daffa."
Sebelumnya, Daffa Salman menjalani proses trial yang panjang bersama PSM Makassar sebelum akhirnya resmi direkrut.
Pemain berusia 21 tahun itu sebelum resmi bergabung bersama PSM Makassar, Daffa Salman merupakan pemain Persela Lamongan musim lalu.