- Timnas Indonesia memenangi laga uji coba kontra Timor Leste dengan skor 4-1 pada FIFA Matchday.
- Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memuji penampilan dua pemain termuda tim Garuda, Marselino Ferdinan dan Ronaldo Joyberra Kwateh.
- Shin Tae-yong berharap para pemain timnas Indonesia punya ambisi meraih kemenangan dalam setiap pertandingan.
SKOR.id - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memuji dua pemainnya saat melawan Timor Leste.
Timnas Indonesia memetik kemenangan 4-1 atas Timor Leste di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (27/1/2022).
Empat gol timnas Indonesia pada laga FIFA Matchday itu dibukukan oleh Ricky Kambuaya, Pratama Arhan, dan dua gol bunuh diri pemain Timor Leste, Jose Alexandro Mendonca dan Filomeno.
Timnas Indonesia sempat tertinggal pada babak pertama lewat gol penyerang Timor Leste, Paulo Gali Freitas.
Perlu menunggu hingga menit ke-65 sampai akhirnya timnas Indonesia menyamakan kedudukan melalui Ricky Kambuaya.
Masuknya bek kiri, Pratama Arhan, juga membawa dampak positif bagi tim Garuda. Terbukti, Arhan mengemas satu gol melalui titik penalti pada menit ke-73.
Pemain PSIS Semarang itu juga berperan aktif dalam terciptanya dua gol bunuh diri pemain Timor Leste.
Selain Arhan, Shin Tae-yong juga memuji penampilan dua pemain belia timnas Indonesia, Marselino Ferdinan dan Ronaldo Joyberra Kwateh.
"Memang Ronaldo dan Marselino masuk di babak kedua. Setelah kedua pemain ini masuk, performa tim kami lebih baik," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers pascalaga.
"Jadi saya sangat mengharapkan para pemain lain juga harus punya rasa haus dan lapar terhadap kemenangan," Shin Tae-yong melanjutkan.
Ronaldo dan Marselino adalah pemain termuda yang masuk dalam skuad timnas Indonesia saat ini.
Keduanya sama-sama berusia 17 tahun dan diproyeksikan tampil di Piala AFF U-23 2022 pada Februari mendatang.
Ronaldo dan Marselino juga punya kans untuk main sebagai starter pada laga kedua kontra Timor Leste, Minggu (30/1/2022).
Namun demikian, Shin Tae-yong menilai terlalu dini untuk membicarakan formasi pertandingan selanjutnya.
"Untuk formasi dan permainan pertandingan berikutnya saya perlu waktu untuk mempertimbangkannya," kata pelatih asal Korea Selatan itu.
Laga kedua timnas Indonesia kontra Timor Leste rencananya akan digelar di tempat yang sama yakni Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
LIVE Update: Timnas Indonesia vs Timor Leste
Menakar Komposisi Starter dari Tiga Penyerang Timnas Indonesia Terkini
Pelatih Fisik Timnas Indonesia Ungkap Kondisi Cedera Pratama Arhan