SKOR.id - Musik dan olahraga boleh jadi tak bisa dipisahkan. Keduanya bisa saling mengisi. Duta vokalis Sheila On 7 misalnya menjadikan olahraga sebagai kebutuhan.
Pria bernama lengkap Akhdiyat Duta Modjo itu memang getol berolahraga. Duta menjaga kebugaran tubuhnya dengan aktif jogging, lari maupun olahraga permainan seperti bulu tangkis.
Duta juga sangat menyukai sepak bola. Klub favoritnya AC Milan. Bahkan di tengah kesibukan bermain musik dengan Sheila On 7 ketika masih aktif, dia masih menyempatkan diri merumput. Duta acap latihan bersama tim wartawan olahraga di Lapangan ABC Senayan, Jakarta.
Darah olahraga itu mewabah kepada buah hatinya. Bukan musik yang menjiwainya. Kedua anaknya: Bima Al Ayman Modjo dan Aishameglio Duta Chiara rajin mengolah tubuhnya. Mereka menekuni olahraga bulu tangkis.
Bima juga tidak mengikuti jejak sang ibu, Adelia Lontoh yang sempat menekuni dunia aktng. Remaja kelahiran 9 Oktober 2025 ini memilih menjadi atlet bulu tangkis.
Dia tercatat bergabung dalam klub PB Djarum sejak 2018. Penikmat nasi padang ini bermain di nomor tunggal putra. Dia jatuh cinta dengan olahraga tepuk bulu itu karena melihat anak-anak bermain olahraga yang menggunakan raket dan shuttle cock itu.
Sejak usia 6 tahun dia serius menekuni olahraga nomor satu di Indonesia itu. Bima ternyata memiliki bakat luar biasa. Dia pernah bertanding dalam Sirkuit Nasional U-15, U-13 Milo School Competition, Victor Exist Jakarta Open Junior Championship sampai USM Flypower Open pada 2016.
Tak kepalang tanggung, Bima dan Chiara terpilih mengikuti ajang Malaysia Junior International Series 2022.
Anak bungsu Duta, Bima Al Ayman Modjo bertanding mewakili Indonesia di ajang yang sama. Dia bertanding di kategori usia 19 tahun.
Hal ini diungkapkan langsung oleh pengguna Twitter @irfanirfanmaul4, beberapa waktu lalu. Dia pun memberikan semangat dan berharap Bima mendapatkan hasil yang terbaik.
Sementara itu, kakanya, Chiara bertanding melawan Nicole Chau dari Malaysia di babak 32 besar.
Aishameglio Duta Chiara lahir 30 Agustus 2004. Gadis yang sering disapa Chiara itu sudah cukup lama jadi atlet. Chiara tergabung dalam klub badminton PB Modjo Art of Badminton Sleman.
Dia juga telah ikut beberapa kejuaraan bulu tangkis daerah seperti Kretek Cup 2018 di GOR Djarum Kaliputu, Kudus, Jawa Tengah. Putri Duta itu kerap tampil di nomor tunggal putri, maupun nomor ganda putri.
Duta dengan setia mendampingi putrinya bertanding. Bahkan dia tak segan-segan memberikan arahan di pinggir lapangan.
Tidak mengikuti jejak sang ayah sebagai seorang penyanyi, Chiara memilih jalan sendiri jadi atlet badminton.
Melansir dari laman BWF Badminton, Chiara juga pernah bermain di Daihatsu Astec Regional, Daihatsu Astec Regional Jakarta, Serta Daihatsu Astec Regional Surabaya.
Semoga kelak Chiara bisa jadi bagian dari atlet badminton nasional yang membawa nama Indonesia di kejuaraan dunia ya!*