- Juventus resmi memecat Maurizio Sarri pada Sabtu (8/8/2020) waktu setempat.
- Kebijakan ini dilakukan kurang dari 24 jam setelah Juve gagal lolos ke perempat final Liga Champions.
- Di sisi lain, nasib sosok ini juga dipertanyakan karena turut bertanggung jawab atas kegagalan Juventus dua musim ini.
SKOR.id - Klub asal Italia, Juventus, resmi memecat Maurizio Sarri dari kursi kepelatihan tim pada Sabtu (8/8/2020) WIB.
Keputusan ini diambil kurang dari 24 jam sejak gagalnya Juventus lolos ke babak 8 besar Liga Champions musim ini.
Dilansir dari Football Italia, Sarri tidak sendiri. Besar kemungkinan, Direktur Olahraga Juventus, Fabio Paratici, juga bakal diberhentikan dari jabatannya oleh petinggi klub.
Alasannya, Paratici menjadi sosok yang turut bertanggung jawab atas prestasi kurang meyakinkan Si Nyonya Tua dalam dua tahun terakhir.
Pria berusia 48 tahun itu menjadi alasan dipecatnya Massimiliano Allegri dari kursi kepelatihan Juventus dan mendatangkan mantan pelatih Chelsea itu.
Paratici pun gagal membawa pemain yang bisa mendukung strategi Maurizio Sarri dua musim ini. Imbasnya, Juventus mencatatkan torehan biasa saja pada Liga Italia musim ini.
Ya, Juve memang menjadi juara Liga Italia. Namun, ia hanya selisih satu poin saja dari Inter Milan yang berhasil finis di posisi kedua.
Namun, Sarri gagal Piala Super Italia kontra Lazio, Final Coppa Italia dari Napoli, dan yang terburuk yakni tersingkir dari Liga Champions di babak 16 besar melawan tim yang finis di urutan ketujuh di Liga Prancis.
Hal tersebut cukup menjadi alasan untuk membuat Presiden Juve, Andrea Agnelli memecat sang pelatih. Dan ada kemungkinan, Fabio Paratici bakal terkena imbasnya juga.
Perjalanan Maurizio Sarri di Juventus musim 2019-2020:
Liga Italia: Juara
Coppa Italia: Runner-up
Liga Champions: Babak 16 besar
Statistik: 52 laga, 34 menang, 8 seri, 10 kalah. Presentase kemenangan: 65 persen.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Juventus lainnya:
Kalah di Liga Champions, Leonardo Bonucci Klaim Liga Italia yang Jadi Prioritas Juventus
Tersingkir dari Liga Champions, Gianluigi Buffon Ingin Skuad Juventus Dirombak