- Alpha7 dikabarkan tak bisa mengikuti grand final PMGC 2021.
- Hal ini dikarenakan seluruh pemainnya terkena Covid-19.
- Banyaknya penggemar yang meminta BTR RA menggantikannya, Zuxxy justru mengaku tak ingin bermain di grand final PMGC 2021.
SKOR.id - Turnamen PUBG Mobile Global Championship (PMGC) 2021 kini memasuki babak grand final.
Dalam sesi ini dua tim perwakilan Indonesia tak berhasil lolos dan harus berada di peringkat bawah.
Sayangnya salah satu tim yang masuk ke grand final justru dikabarkan tak bisa bermain.
Adalah tim Alpha7 atau A7 tak bisa bermain dikarenakan seluruh pemainnya terkena Covid-19.
Hal ini membuat banyak penggemar BTR RA yang menginginkan mereka menggantikan A7.
Banyaknya penggemar yang meminta hal tersebut membuat BTR Zuxxy angkat suara.
Saat melakukan live streaming ia mengatakan jika dirinya tak akan main di grand final PMGC 2021.
"Kalau di invite pun gua gak bakal main, jujur, serius," ucapnya.
"Kalau udah kalah ya udah mendingan tim yang lebih layak gitu yang main."
"Kita udah (peringkat) 16 gitu kaya gak punya harga diri kaya gak ada usahanya kalau emang tiba-tiba d invite ngapain gua capek-capek main kemarin di east final," tambahnya.
Usai Gewwy, Valdus Esports Kembali Ditinggal 2 Pemain
— SKOR.id (@skorindonesia) January 9, 2022
Klik link untuk baca https://t.co/CEV8D8zSiB
Berita Esports lainnya:
Mengenal 3 Jenis Mode Tembak dalam PUBG Mobile
Alasan Tim Amerika Selatan ke Singapura Jelang Grand Final PMGC 2021