- Jurgen Klopp tak akan mendampingi Liverpool pada partai ulangan babak keempat Piala FA.
- Klopp juga mengatakan tak akan menurunkan pemain utama mereka pada laga tersebut.
- Mantan pelatih Liverpool, Brendan Rodgers, mendukung keputusan Klopp tersebut.
SKOR.id - Mantan pelatih Liverpool, Brendan Rodgers, paham dan mendukung soal keputusan Jurgen Klopp tak melatih di Piala FA.
Liverpool hanya bisa bermain imbang 2-2 saat malawan Shrewsbury Town pada ronde keempat Piala FA, Minggu (26/1/2020).
Artinya, Liverpool dan Shrewsbury akan melakoni partai ulangan, kali ini di Stadion Anfield.
Masalahnya, partai tersebut dijadwalkan pada saat Liverpool harusnya menjalani jeda musim dingin yang sudah dijadwalkan oleh Liga Inggris.
Usai laga, Klopp mengatakan bahwa ia tak akan menurunkan para pemain utama pada laga tersebut, karena ingin memberikan waktu istirahat kepada skuad mereka.
Tak hanya itu, Klopp juga tak akan jadi pelatih tim muda yang akan diturunkan pada laga tersebut.
Baca Juga: Rekor Super Buruk Barcelona Saat Laga Tandang Musim Ini
Pelatih Leicester City yang juga mantan pelatih Liverpool, Brendan Rodgers, mendukung keputusan Klopp.
"Klopp punya hak untuk melakukan itu. Itu sebabnya klub punya tim utama, tim cadangan, dan tim muda," tutur Rodgers, dilansir Skor.id dari Liverpool Echo.
"Jeda musim dingin dirancang untuk mengurangi beban dan tekanan pemain yang diterima sepanjang laga bulan Desember dan periode ketat saat Natal,"
Rodgers mengatakan bahwa jeda musim dingin penting untuk pemain relaks sejenak dan beristirahat.
Ia juga menyayangkan FA membuat jadwal partai ulangan di dalam jadwal jeda musim dingin Liga Inggris tersebut.
"Klopp punya hak menurunkan pemain yang ia inginkan."
"Jika ia memutuskan mengistirahatkan pemain untuk kepentingan klub yang mempekerjakan dia, dia punya hak untuk melakukan itu semua," tutur Rodgers lagi.
Baca Juga: Hormati Kobe Bryant, NBA Tunda Derbi Los Angeles
View this post on Instagram