- Salah satu gim battle royale paling populer di dunia, PUBG, baru-baru ini memberikan bocoran mengenai kolaborasinya dengan seorang pesepakbola terkenal.
- Dalam unggahan akun Twitter PUBG memberikan sedikit bocoran mengenai seorang pesepakbola asal Korea Selatan yang sedang bermain di klub Tottenham Hotspurs.
- PUBG rencananya akan berkolaborasi dengan Son Heung-min dalam waktu dekat ini.
SKOR.id - Salahsatu gim battle royale paling populer di dunia, PUBG, baru-baru ini memberikan bocoran mengenai kolaborasinya dengan seorang pesepakbola terkenal.
Dalam unggahan akun Twitter PUBG memberikan sedikit bocoran mengenai seorang pesepakbola asal Korea Selatan yang sedang bermain di klub Tottenham Hotspurs.
PUBG rencananya akan berkolaborasi dengan Son Heung-min dalam waktu dekat ini.
Dalam unggahannya PUBG merilis gambar selebrasi ikonik dari Son Heung-min dengan keterangan "tebak siapa yang akan hadir di Battlegrounds".
Tidak mengherankan PUBG melakukan kolaborasi dengan Son Heung-min karena PUBG sendiri dikembangkan oleh pengembang gim asal Korea Selatan, Krafton.
Tetapi untuk detail kolaborasi keduanya masih belum diketahui dan belum diketahui kapan perilisannya.
Banyak isu yang berkembang bahwa nantinya Son Heung-min akan dijadikan brand ambassador PUBG.
Tentunya kolaborasi ini akan sangat membantu untuk menarik penggemar dari wilayah Asia, khususnya Korea Selatan, untuk memainkan gim PUBG.
Guess who's coming to the Battlegrounds? pic.twitter.com/wt5jfmxseX— PUBG (@PUBG) June 23, 2021
Selain itu, Son Heung-min juga pernah terlibat secara langsung dalam tiga iklan video games XboX pada tahun 2020 bersama dengan Faker, pemain League of Legends terkenal dari Korea Selatan.
Isunya PUBG akan segera merilis kolaborasinya tersebut dalam beberapa minggu ke depan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
VIDEO: Paquito Mobile Legends Dapat Jatah Revamp, Jadi Makin OP https://t.co/WeY4ymGf9b— SKOR.id (@skorindonesia) June 23, 2021
Berita PUBG lainnya:
Aerowolf Pro Team Bakal Jual Semua Player Divisi PUBG Mobile
Usai McLaren, PUBG Mobile Bakal Kolaborasi dengan Tesla, Ini Bocorannya