- Boaz Solossa dan Riko Simanjuntak masuk nominasi gelandang sayap terbaik sepanjang masa Piala AFC.
- Sebab, Boaz Solossa dan Riko Simanjuntak dinilai punya pengaruh penting bagi klubnya di Piala AFC.
- AFC memang membuka vote untuk para penggemar menentukan starting eleven terbaik Piala AFC sepanjang waktu.
SKOR.id - Konfederasi Sepak bola Asia (AFC) kembali mengadakan jajak pendapat atau voting bagi para penggemar di situs resmi AFC.com dan Boaz Solossa serta Riko Simanjuntak masuk nominasi.
AFC memang membuka vote untuk para penggemar menentukan starting eleven terbaik Piala AFC sepanjang waktu.
Kali ini, voting dibuka untuk memilih dua gelandang sayap terbaik di Piala AFC. Dari 12 nominator terdapat dua pemain asal klub Indonesia.
Keduanya yakni winger lincah mungil milik Persija Jakarta, Riko Simanjuntak dan kapten sekaligus andalan Persipura, Boaz Solossa.
Boaz terpilih sebagai nominator karena peran pentingnya bagi lini serang Persipura Jayapura.
Pesepak bola kelahiran Sorong dinilai sebagai pemain yang fleksibel dan bisa dimainkan di empat posisi berbeda di lini serang.
Kapten Persipura mencetak gol dalam debutnya di Piala AFC 2011 melawan South China.
Sebab, sangat jarang Boaz gagal memberikan pengaruh dalam 24 penampilannya di kompetisi tersebut, Piala AFC.
Sepanjang penampilan di Piala AFC, Boaz menghasilkan 16 gol. Enam gol di antaranya terjadi di Piala AFC 2014.
Pada Piala AFC 2014, Persipura berhasil mencapai semifinal, sebuah pencapaian terbaik klub Indonesia ajang tersebut.
Sementara itu, meskipun baru tampil dalam dua edisi Piala AFC, tetapi Riko Simanjuntak dinobatkan sebagai nominator.
Itu berdasarkan rekor luar biasa berkat 10 assist dari Riko hanya dalam 14 penampilan Piala AFC untuk Persija Jakarta.
Pemain sayap bertubuh mungil ini tampil brilian selama kompetisi musim 2018.
Sebab, Riko punya kombinasi kecepatan, kemampuan menggiring bola, dan kualitas sepakan bola mati menghasilkan enam gol untuk rekan setimnya di Persija dalam tiga pertandingan
Catatan itu hat-trick assist yang luar biasa saat Persija menang besar atas wakil Singapura Tampines Rovers.
Sampai pukul 19:16 WIB, Jumat (19/3/2021) malam, hasil voting sementata menunjukkan dua wakil Indonesia memimpin dalam perolehan suara.
Riko Simanjuntak mendapat voting sebesar 85 persen, sedangkan Boas memperoleh 10 persen suara.
Proses voting masih akan berlanjut selama satu pekan dan baru akan ditutup pada Kamis, 25 Maret 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persipura Lainnya:
Tak Ikut Piala Menpora, Persipura Pastikan Siap Tampil di Piala AFC 2021
Persipura Dipastikan PT LIB Tak Kena Sanksi Walau Absen di Piala Menpora