- Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, merespons batalnya Piala Asia U-16 2020.
- Bima Sakti legowo atas batalnya Piala Asia U-16, meski sudah mempersiapkan timnas U-16 dengan matang.
- Para pemain timnas U-16 Indonesia yang gagal tampil di Piala Asia U-16 diyakini Bima Sakti punya masa depan yang cerah.
SKOR. id - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, merespons batalnya Piala Asia U-16 2020 yang harusnya digelar pada April 2021.
Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) telah resmi membatalkan Piala Asia U-19 dan Piala Asia U-16 2020, setelah bersurat ke PSSI, 15 Januari 2021.
Menanggapi pembatalan Piala Asia U-16, Bima Sakti mengaku legowo atas keputusan AFC, meski telah mempersiapkan timnas U-16 dengan matang.
Bima Sakti bersama tim kepelatihan akan mengambil hikmah atas pembatalan Piala Asia U-16 yang memang menyusul batalnya Piala Dunia U-17.
Ia pun menyebut, kerja keras yang dilakukan oleh anak asuhnya di timnas U-16 Indonesia selama ini tidak akan sia-sia.
"Ini sudah menjadi keputusan FIFA dan AFC. Sejak setahun lebih, kami menjalani pemusatan latihan serta uji coba internasional," katanya.
"Saya yakin ada manfaatnya dikemudian hari. Tim ini punya prospek yang bagus dan masa depan yang cerah untuk timnas kelompok usia selanjutnya," Bima Sakti melanjutkan.
Semula AFC merencanakan Piala Asia U-16 2020 digelar di Bahrain pada April 2021. Agenda itu pun sudah penundaan dari awalnya tahun lalu.
Pandemi Covid-19 yang belum bisa terkendali di banyak negara menjadi alasan utama pembatalan, termasuk turnamen-turnamen lainnya.
Sebelumnya Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan federasi pun menghormati apapun keputusan AFC.
"Penundaan ini membuat kita punya waktu yang panjang untuk mempersiapkan generasi selanjutnya timnas U-16 dan U-19," ucapnya.
"Pembatalan sejumlah ajang tersebut bukan akhir bagi pemain timnas U-19 dan timnas U-16," Mochamad Iriawan menambahkan.
Lebih lanjut ia menjelaskan, para pemain tersebut bisa berkontribusi saat naik level ke kelompok umur selanjutnya.
"Untuk itu, pemain harus selalu kerja keras, disiplin, dan selalu memberikan hasil yang maksimal," Mochamad Iriawan memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga Berita Timnas U-16 Indonesia Lainnya:
Tambah Massa Otot, Ini Dua Target Timnas U-16 dalam TC Virtual
Ada yang Berbeda dari TC Timnas U-16 Indonesia pada Januari Ini