- Barcelona akan menghadapi Athletic Bilbao dalam final Piala Super Spanyol, Minggu atau Senin (18/1/2021) dini hari WIB.
- Musim lalu, Athletic Bilbao yang menyingkirkan Barcelona di perempat final Piala Raja.
- Sedangkan Marcelino Garcia juara Piala Raja bersama Valencia pada 2018-2019.
SKOR.id - Kalau masih bisa memilih, Barcelona mungkin lebih suka menghadapi Real Madrid di final Piala Super Spanyol ketimbang menghadapi Athletic Bilbao.
Pasalnya, Athletic Bilbao dan pelatihnya, Marcelino Garcia Toral pernah memberikan momen pahit kepada Los Azulgrana.
Musim lalu contohnya. Athletic Bilbao, tim asal Spanyol dari wilayah Basque ini yang mengakhiri asa Barcelona meraih gelar Piala Raja pada musim lalu (2019-2010).
Tepatnya dalam perempat final Piala Raja, Barcelona kalah 0-1 pada 6 Februari 2020 lalu karena gol bunuh diri gelandang mereka, Sergio Busquets.
Gol bunuh diri tersebut terjadi justru di menit-menit akhir, tepatnya menit ke-90+5. Bola tembakan penyerang Bilbao, Inaki Williams, mengenai Busquets dan masuk ke gawang sendiri.
Pada musim lalu itu pula, tepat di pekan pertama, Athletic Bilbao membuat kejutan dengan menang 1-0 atas Barcelona.
Lalu sosok Marcelino Garcia Toral juga yang memberikan pil pahit bagi Barelona. Pada final Piala Raja 2018-2019, Marcelino masih menangani Valencia.
Dalam final yang digelar 25 Mei 2019, Marcelino membawa Valencia menang 2-1 dan tampil sebagai juara Piala Raja pada musim itu.
Laga tersebut digelar di Sevilla. Dan, untuk final Piala Super Spanyol yang akan digelar Minggu (17/1/2021) ini, juga digelar di Sevilla meski di stadion yang berbeda.
Sevilla juga kota yang memberikan kenangan buruk bagi Barcelona di masa silam. Tepatnya pada final Piala (Liga) Champions 1986, ketika Barcelona kalah dari Steaua Bucuresti.
Karena itu, Barcelona sudah memiliki kenangan buruk terkait lawan, pelatih, dan tempat yang akan mereka hadapi di final Piala Super Spanyol 2020-2021 ini.
BARCELONA
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Bayern Munchen Bidik Bek Tengah Milik Real Madrid https://t.co/oc1dyo5oSa— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 16, 2021
Berita Barcelona Lainnya:
Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol, Bek Bilbao Berharap Messi Absen