- Bhayangkara FC sepi pemberitaan pada jeda kompetisi Liga 1 2021-2022.
- Tim juara paruh musim ini dipastikan tak diperkuat gelandang asal Brasil, Renan Silva, pada putaran kedua.
- Laga pertama Bhayangkara FC di putaran kedua adalah dengan menghadapi Arema FC.
SKOR.id - Tim juara paruh musim Liga 1 2021-2022, Bhayangkara FC, tak banyak melakukan aktivitas pada jeda kompetisi.
Bursa transfer paruh musim Liga 1 2021-2022 telah dibuka sejak 15 Desember lalu, namun begitu Bhayangkara FC belum mengumumkan pemain baru.
Aktivitas tim Bhayangkara FC juga terbilang minim update. Di akun media sosial, hanya terlihat para pemain yang tetap menjalani latihan meski kompetisi diliburkan.
Bhayangkara FC yang menjadi pemuncak klasemen sementara Liga 1 2021-2022 justru harus kehilangan salah satu pemain asingnya, yakni Renan Silva.
Melalui akun Instagram pribadinya, Renan Silva menyampaikan salam perpisahan dengan Bhayangkara FC pada Kamis (30/12/2021).
"Hari ini, siklus lain dalam hidup saya berakhir, siklus di mana saya sangat bahagia dengan keluarga saya. Ini adalah 2 tahun yang indah di klub ini, dengan pencapaian kolektif dan individu. Tapi sekarang saatnya untuk tantangan baru," tulis Renan Silva dalam unggahannya di Instagram.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua rekan tim, penggemar, dan manajemen atas semua dukungan mereka selama ini. Bahkan dari jauh pun saya akan selalu berdoa dan menyemangatimu. Terima kasih keluarga @bhayangkarafc," Renan menambahkan.
Selain kabar kepindahan Renan Silva, Bhayangkara FC praktis adem ayem saja hingga saat ini.
Kabar terbaru dari tim beralias The Guardian itu adalah para pemain sudah mulai merapat ke Bali untuk persiapan seri keempat Liga 1 2021-2022.
Tim arahan Paul Munster itu perlu mempersiapkan tim sebaik mungkin mengingat lawan pertama mereka di putaran kedua adalah tim papan atas, Arema FC.
Jika sesuai rencana, laga Bhayangkara FC vs Arema FC akan digelar pada Minggu (9/1/2022) di Stadion Gelora Ngurah Rai, Denpasar.
Arema FC saat ini mengumpulkan 33 angka dan hanya berselisih tiga poin dari Bhayangkara FC.
Peluang Bhayangkara FC untuk bertahan di puncak klasemen bisa tergusur jika gagal menang pada laga tersebut, apalagi Arema FC masih menyimpan satu pertandingan tunda.
Pada putaran pertama lalu, laga Bhayangkara FC kontra Arema FC berakhir tanpa pemenang. Kedua tim harus puas berbagi angka setelah bermain imbang 1-1.
View this post on Instagram
Berita Bhayangkara FC Lainnya:
Bhayangkara FC Juara Paruh Musim Liga 1 2021-2022, Cuma Dua Tim Ini yang Bisa Mengalahkan
LIVE Update Persija vs Bhayangkara FC
Persija Krisis Bek Sayap Jelang Laga Menghadapi Bhayangkara FC