- Lini pertahanan Persija mengkhawatirkan bila mengacu performa lawan Borneo FC.
- Maman Abdurrahman terkendala stamina dan Ryuji Utomo sering lakukan blunder.
- Bek Persija lainnya, Otavio Dutra, dalam proses penyembuhan cedera hamstring.
SKOR.id - Kemenangan Persija Jakarta atas Borneo FC menyisakan catatan penting. Pertahanan Macan Kemayoran, julukan Persija, sangat lemah.
Dalam pertandingan pekan pertama Liga 1 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (1/3/2020), Persija tampil dengan formasi 4-3-3.
Adapun kuartet pertahanan Persija adalah Marco Motta di kanan, Maman Abdurrahman dan Ryuji Utomo sebagai stopper, serta Rezaldi Hehanussa di kiri.
Pada babak pertama, Riko Simanjuntak dan kawan-kawan tampil nyaman. Itu pula mengapa dua gol bisa diciptakan pada 45 menit pertama.
Memasuki babak kedua, fokus dan intensitas permainan tim ibu kota itu menurun pelan-pelan. Ada kelelahan fisik yang tak bisa dilawan.
Baca Juga: Pelatih Borneo FC Sebut Riko Simanjuntak Aktor Utama Kemenangan Persija
Hal itu dimanfaatkan Borneo FC untuk menekan balik. Dari sisi kiri pertahanan Persija, Pesut Etam akhirnya bisa perkecil ketinggalan pada menit ke-71.
Setelah menit ke-70, ketahanan fisik dan konsentrasi Maman Abdurrahman terlihat drop, sedangkan Ryuji Utomo masih belum berubah.
Ya, Ryuji tak banyak berubah dari karakternya musim lalu, yang lalai dan mudah melakukan pelanggaran tidak penting di luar area penalti.
Performa Ryuji kian buruk dengan melesakkan gol bunuh diri. Berniat membuang bola sepakan Terens Puhiri, malah masuk ke gawang sendiri.
Baca Juga: Skor Indeks Liga 1 2020: Rating Pemain Persija vs Borneo FC
Nahasnya, Persija tak punya bek pelapis yang bisa diandalkan. Pasalnya, Otavio Dutra masih belum pulih 100 persen dari cedera hamstring.
Bila situasi ini tak berubah hingga Sabtu (7/3/2020) nanti, bukan tak mungkin Persebaya bisa kembali menaklukkan Persija di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Pasalnya, pada 2019 lalu Persebaya unggul 2-1. Pelatih Persebaya, Aji Santoso, pun percaya diri anak asuhnya akan "mengamuk" di Senayan.
Baca Juga: Liga 1 2020, Man of The Match Persija Jakarta vs Borneo FC: Evan Dimas
Adapun pelatih Persija, Sergio Farias, tampak tak risau dengan situasi ini, meski tak bisa menyembukan kekhawatirannya.
Farias mengatakan, akan evaluasi hasil laga melawan Borneo FC, sebagai bahan pembenahan untuk meraih hasil lebih baik pada pekan kedua kompetisi.