- Arema FC hanya akan bermaterikan pemain lokal saat menghadapi Persib Bandung di Piala Wali Kota Solo 2021.
- Kendati begitu, Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana menegaskan timnya akan tampil maksimal melawan Persib.
- Piala Wali Kota Solo 2021 menjadi ajang untuk melihat keterampilan pemain menerapkan strategi pelatih Arema FC, Eduardo Almeida.
SKOR.id - Arema FC dipastikan tampil tanpa pemain asing saat bertanding melawan Persib Bandung di awal Piala Wali Kota Solo 2021, Minggu (20/6/2021).
Hal itu dikonfirmasi oleh Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana dalam acara konferensi pers penyelenggaraan Piala Wali Kota Solo 2021, Jumat (11/6/2021).
Gilang Widya Pramana menjelaskan, Arema FC di Piala Wali Kota Solo 2021 akan diisi kombinasi pemain muda dan pemain senior yang seluruhnya berasal dari Indonesia.
"Pertandingan di Piala Wali Kota Solo ini kan kami memang lagi persiapan tim terbaik yang akan kami siapkan di Liga 1," kata Gilang Widya Pramana.
"Jadi memang kita sudah mempersiapkan semuanya. Tapi sepertinya tanpa pemain asing. Kami kombinasikan pemain lokal aja," ia menambahkan.
Meski bermaterikan pemain lokal, sang presiden anyar tetap optimistis tim asuhan Eduardo Almeida dapat memberikan perlawanan sengit untuk Persib.
Menurut Gilang, hal terpenting bagi Arema FC adalah para pemain yang mereka miliki saat ini dapat menerapkan permainan sesuai arahan dari pelatih.
Tim berjulukan Singo Edan itu pun siap tampil sebaik mungkin, walaupun Piala Wali Kota Solo 2021 hanya berstatus turnamen pramusim.
"Yang penting tim bisa bermain sesuai instruksi pelatih, kemudian bermain penuh spirit dan yang pasti akan berjuang mati-matian di Piala Wali Kota Solo," Gilang menambahkan.
Lebih lanjut, pertandingan melawan Persib juga bakal dimanfaatkan pelatih Arema FC, Eduardo Almeida untuk mengukur perkembangan tim jelang Liga 1 2021-2022.
Adapun turnamen pramusim Piala Wali Kota Solo 2021 diikuti oleh delapan tim yang merupakan campuran dari Liga 1 dan Liga 2.
Piala Wali Kota Solo 2021 akan menerapkan sistem knock out atau sistem gugur, sehingga tim yang kalah akan langsung tersingkir.
Total ada delapan pertandingan yang diselenggarakan dari babak awal hingga final. Seluruh laga akan disiarkan live di Indosiar.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Arema FC Lainnya:
Eduardo Almeida Cocok, Arema FC Resmi Permanenkan Status Winger Persija
Kekalahan Telak Rans Cilegon FC dari Arema FC Membawa Berkah bagi Hamka Hamzah
Arema FC Lepas Ikhwan Ciptady ke Klub Liga 2 dengan Terpaksa