- Timnas Indonesia dicukur Uni Emirat Arab (UEA) dengan skor 0-5 dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.
- Pelatih UEA, Bert van Marwijk, kurang puas dengan performa anak asuhnya selama pertandingan.
- Van Marwijk menyebut pemain UEA overconfident dan menganggap remeh Indonesia.
SKOR.id - Pelatih timnas Uni Emirat Arab (UEA), Bert van Marwijk, tak puas dengan penampilan anak asuhnya saat menghadapi timnas Indonesia.
Timnas UEA dan Indonesia berhadapan di Stadion Zabeel dalam lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022, Jumat (11/6/2021).
Pada laga tersebut, UEA menang telak dengan skor 5-0 atas Indonesia. Torehan tersebut sama seperti hasil laga pertama yang digelar di Jakarta pada Oktober 2019.
Kendati menang besar atas Indonesia, pelatih UEA, Bert van Marwijk, tak puas dengan performa anak asuhnya.
UEA yang unggul 2-0 pada babak pertama terlihat tak tampil sepenuh hati. Van Marwijk mengakui para pemain UEA sempat memandang sebelah mata Indonesia.
"Saya senang dengan kemenangan besar, tapi saya tak puas dengan penampilan pemain selama pertandingan," ujar Van Marwijk dilansir dari laman AFC.
"Kami memulai pertandingan dengan sangat baik, tapi kemudian kami terlalu percaya diri dan itu membuat level permainan kami menurun hingga akhir babak pertama," kata dia.
Pelatih asal Belanda itu memanfaatkan momen jeda pertandingan untuk menyuntikkan motivasi kepada para pemainnya.
Ia mengingatkan para pemain UEA untuk tak menganggap pertandingan babak kedua berjalan dengan mudah meski sudah unggul 2-0.
"Saya berbicara dengan pemain untuk membangun kembali rasa percaya dan menunjukkan penampilan yang lebih baik pada babak kedua untuk mengunci kemenangan," tuturnya.
Pada babak kedua, timnas UEA menambah tiga gol lagi ke gawang Indonesia. Skor 5-0 pun mengakhiri jalannya laga tersebut.
Timnas UEA selanjutnya akan menghadapi laga pamungkas Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Selasa (15/6/2021).
Menghadapi Vietnam, UEA harus memetik kemenangan untuk merebut posisi pemuncak klasemen dari tim beralias The Golden Stars tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Soal Penampilan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Ini Pendapat Tim Pelatih
PSSI Tunggu Laporan Shin Tae-yong terkait Perkembangan Timnas Indonesia
Evan Dimas Gagal Eksekusi Penalti, Ini Respons Asisten Pelatih Timnas Indonesia