- Pemain Persib Bandung mengisi waktu jeda panjang kompetisi dengan bersepeda ramai-ramai.
- Menurut Dedi Kusnandar, bersepeda jadi salah satu cara jitu menjaga kondisi fisik selama tak ada latihan.
- Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, pun mendukung pemainnya yang isi libur dengan bersepeda bersama.
SKOR.id – Dalam situasi normalitas baru, bersepeda menjadi kegemaran baru masyarakat. Gelandang bertahan Persib Bandung, Dedi Kusnandar, pun ketagihan.
Bagi Dedi Kusnandar, bersepeda menjadi bagian dari agendanya untuk menjaga kebugaran selama kompetisi belum bergulir atau selama ditangguhkan.
“Sejak dulu juga saya sudah menyukai sepeda. Apalagi sekarang bersepeda sangat penting untuk menjaga agar tubuh tetap fit,” kata Dedi, Minggu (21/6/2020).
Banyak cara agar suasana bersepeda jadi mengasyikan dan tidak melelahkan. Bersepeda beramai-ramai menjadi salah satu caranya.
Ada yang bersama keluarga, hanya berdua, dan yang paling mengasyikan adalah bersepeda bersama kerabat dan sahabat seprofesi dan sepermainan.
Pemain Persib masuk kategori ketiga. Erwin Ramdani, Abdul Aziz, dan Zalnando bersama-sama bersepeda. Sementara Dedi bersama kawan-kawan dekatnya.
Dengan bersepeda, selain meningkatkan dan menjaga kebugaran fisik, juga membuat hal-hal lain tercipta, seperti kegembiraan dan membangun chemistry.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, pun menyertakan bersepeda ke dalam agenda pemusatan latihan (TC) menjelang Liga 1 2020 bergulir.
Apalagi, jika bersepeda mengambil jalur atau rute alam pegunungan dan perkebunan. Skuad Persib sangat menikmati sesi bersepeda di Lembang tersebut.
“Dengan bersepeda kami dapat melihat suasana baru. Di situ akan terjalin kebersamaan, akan mengetahui bagaimana hijaunya perkebunan," kata Rene Alberts.
"Jika kita mengambil jalur alam, menyaksikan aktivitas masyarakat yang sedang berkebun dan berinteraksi dengan anak-anak,” ucap Alberts, beberapa waktu lalu.
Yang paling penting, bagi Robert Rene Alberts, bersepeda membuat kondisi tetap sehat dan bugar. Intinya, bersepeda menjaga seluruh jaringan di dalam tubuh.
Berita Persib Lainnya:
Pelatih Persib Usul Ada Babak Play-off Promosi-Degradasi
Striker Asing Persib Menungu Panggilan Terbang ke Indonesia
Liga 1 Dilanjutkan, Ini Harapan Persib Bandung
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.