SKOR.id - Persib Bandung mencari opsi lain dalam hal mencetak gol selain David da Silva dan Ciro Alves untuk lanjutan Liga 1 2023-2024.
Persib terus mematangkan persiapannya dalam menyongsong lanjutan Liga 1 2023-2024 yang memasuki pekan ke-24 pada 4 Februari 2024.
Penyelesaian akhir menjadi sorotan utama tim berjuluk Maung Bandung itu, sebab dinilai hanya bergantung pada David da Silva dan Ciro Alves.
Asisten pelatih Persib, Goran Paulic mengatakan para pemain di luar dua penyerang asal Brasil itu harus lebih berani masuk ke kotak penalti.
Mereka harus berupaya mencetak gol, sebab sejauh Liga 1 2023-2024 bergulir tugas itu lebih dibebankan ke David da Silva dan Ciro Alves.
Dari 23 pertandingan yang sudah dijalani Persib, keduanya sudah mencetak 14 gol dan 10 gol. David da Silva jadi pemimpin top skor bersama.
"Masalah kami adalah kurang pemain yang masuk ke kotak penalti saat ada peluang," ucap Goran Paulic pada Sabtu (27/1/2024).
"Sejauh ini, semuanya sudah tahu hanya ada Ciro dan David. Mereka memang sudah melakukan tugasnnya, tapi kami perlu lebih banyak pemain di kotak penalti."
Lebih lanjut pelatih asal Kroasia itu bersyukur karena saat ini pemain anyar Persib, Stefano Beltrame sudah semakin membaik performanya.
Gelandang asal Italia itu dinilai sudah lebih agresif dibanding tiga laga Liga 1 2023-2024 yang sudah dijalani, sehingga bisa jadi pilihan lain sebagai pencetak gol.
"Stefano sudah lebih agresif dan mempunyai tugas sebagai pencetak gol meski sebagai gelandang," kata Goran Paulic, dari situs resmi Persib.
"Kami harus lebih menyerang untuk mendapat opsi lain selain Ciro dan David, karena semua sudah tahu apa yang mereka akan lakukan," ia menambahkan.
Dikatakannya, saat dua penyerang berusia 34 tahun itu ada di kotak penalti, semua lawan fokus kepada mereka yang memang penampilannya agresif.
"Lawan sudah bersiap untuk menjaganya, jadi kami harus melibatkan lebih banyak pemain di kotak penalti," Goran Paulic memungkasi.
Adapun selain David da Silva dan Ciro Alves, ada sembilan pemain Persib lainnya yang sudah berhasil mencetak gol, namun ditotal hanya 15 gol.
Dua pemain di antaranya sudah tidak menjadi bagian dari tim, yakni Frets Butuan dan Levy Madinda yang telah menciptakan tiga dan satu gol.
Selebihnya, terdapat Marc Klok dengan empat gol, Erza Walian mencetak dua gol, dan ada lima pemain yang sama-sama menyumbang satu gol.
Yakni Ryan Kurnia, Edo Febriansyah, Nick Kuipers, Beckham Putra, dan Rachmat Irianto.