- Ex ONIC Esports yakni Sasa masuk ke dalam roster Team SMG.
- Pengumuman ini diungkapkan melalui laman Facebook resmi mereka.
- Kini Team SMG memiliki delapan roster yang siap hadapi MPL MY Season 8.
SKOR.id – Belum lama ini ONIC Esports lepas salah satu pemainnya yakni Sasa.
Setelah tak lagi bergabung dengan ONIC Esports, nama Sasa kini tercantum dalam roster Team SMG untuk hadapi turnamen MPL MY Season 8.
Meski ini adalah sebuah kabar gembira namun banyak juga penggemar yang patah hati karena Sasa sudah tidak lagi bermain di MPL Indonesia.
Masuknya Sasa memberikan sinyal jika SMG ingin menjadi tim yang lebih baik mengingat performanya di MPL MY Season 7 belum maksimal.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Mereka hanya finis di posisi ketiga di klaseman akhir Grup A di bawah Todak dan Orange Esports.
Melihat skill yang Sasa punya, bukan tak mungkin jika ia menjadi andalan utama dalam tim ini.
Dengan pengalaman dan jam terbang yang tinggi, besar kemungkinan jika Sasa akan mengisi posisi Gold Laner.
Pengumuman roster dilakukan Team SMG melalui akun Facebook resminya pada hari Rabu (4/8/2021).
Masuknya Sasa dalam tim ini membuat SMG memiliki delapan roster yang siap bertanding di MPL MY Season 8.
Mereka adalah Loong, Smooth, Zaim Sempoi, Myzer, SYF, XPDEA, Deto dan Sasa.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Mobile Legends lainnya:
RRQ Xinnn Sebut Tiga Tim Saingan Terberat di MPL ID Season 8
RRQ Resmi Umumkan Skuad yang Turun Bertaning di FFML Indonesia Season 4