- Ikut berpartisipasinya Belletron Icy ke SEA EC 2021 ini diketahui melalui unggahan salah satu pemainnya yaitu BTR Jesslyn.
- SEA EC 2021 merupakan adalah turnamen pemanasan jelang SEA Games 2021 yang bakal digelar di Vietnam.
- Gelaran SEA EC 2021 ini sendiri baru bakal dimulai pada 8-12 Januari 2022.
SKOR.id - Setelah sempat tidak mendapatkan kesempatan untuk tampil di event internasional SEA Esports Championship (SEA EC) 2021.
Kabar gembira hadir ke tim Wild Rift ladies asal Indonesia, Belletron Icy, yang pada akhirnya bisa turun di turnamen tersebut.
SEA EC 2021 merupakan adalah turnamen pemanasan jelang SEA Games 2021 yang bakal digelar di Vietnam.
Ikut berpartisipasinya Belletron Icy ke SEA EC 2021 ini diketahui melalui unggahan salah satu pemainnya yaitu BTR Jesslyn.
Belletron Icy akan bersaing dengan tim-tim asal Asia Tenggara lainnya semacam Vietnam, Thailand, hingga Singapura.
Pada awalnya, Belletron Icy sebelumnya sudah dipastikan tidak tampil di SEA EC 2021.
Hal tersebut karena Belletron Icy belum mendapatkan rekomendasi dari federasi esport terkait di Indonesia yang menjadi syarat untuk mengikuti SEA EC 2021.
Hingga pada akhirnya, wakil asal Malaysia mengundurkan diri sehingga slot dari tim Malaysia tersebut diisi oleh Belletron Icy.
Gelaran SEA EC 2021 ini sendiri baru bakal dimulai pada 8 Januari 2022 untuk babak grup.
Sedangkan untuk babak Grand Final baru akan digelar pada 12 Januari 2022.
Hal tersebut juga dikonfirmasi oleh pihak IESPA mengenai keikutsertaan Belletron Icy di SEA EC 2021.
“Mengenai persoalan SEAEC tentang keikutsertaan divisi LOL Wild Rift wanita, memang betul ada pengunduran diri dari salah satu tim negara Malaysia.” kata Andrew Tobias selaku Humas IESPA.
“Dari sana, setelah kita (IESPA) komunikasikan secara internal, dari komunitas juga pro aktif dalam memberikan aspirasi dan juga sumber-sumber kekuatan scene Wild Rift wanita," tutur Andrew.
"IESPA memutuskan menunjuk Belletron Icy sebagai lineup Wild Rift wanita yang mewakili Indonesia di ajang SEAEC. Selamat berjuang dan berkarya!” pungkas Andrew Tobias.
5 Hal Selain Makro dan Mikro yang Harus Dikuasai Pemain Mobile Legends
Klik link untuk baca https://t.co/aGVXWxtBpR— SKOR.id (@skorindonesia) December 21, 2021
Berita Wild Rift lainnya:
Informasi Lengkap Update Patch Wild Rift 2.6a
Wild Rift Dikabarkan akan Gelar World Championship Pertama pada Tahun 2022