- Saat ini industri video game menjadi salah satu yang banyak dilirik oleh banyak perusahaan.
- Tak ingin kalah, negara Arab Saudi juga ikut melakukan investasi ke perusahan video game.
- Adalah Nintendo, perusahaan game yang mendapatkan investasi dari negara Arab Saudi sebesar Rp43 triliun.
SKOR.id - Saat ini industri video game menjadi salah satu yang banyak dilirik oleh banyak perusahaan.
Hal ini disebabkan perkembangannya yang bisa dibilang cukup pesat.
Oleh karena itu saat ini negara Arab Saudi juga ikut melakukan investasi ke perusahan video game.
Investasi ini mereka lakukan melalui Public Investment Fund (PIF) yang merupakan sebuah yayasan kedaulatan yang dikepalai oleh Mohammed bin Salman selaku putra mahkota.
Belum lama ini PIF dikethaui melakukan investasi ke salah satu perusahaan game terbesar milik Jepang.
Adalah Nintendo, perusahaan game yang mendapatkan investasi dari negara Arab Saudi.
Dilansir dari Bloomberg, Arab Saudi melakukan pembelian saham sebesar lima persen atau seharga 3 miliar dolar AS atau setara dengan Rp43 triliun.
Investasi ini merupakan investasi terbesar dan terbaru yang dilakukan oleh PIF.
Meski begitu investasi ini bukanlah menjadi ivestasi pertama mereka di perusahaan game.
Sebelumnya PIF juga diketahui telah menanam saham di perusahaan CAPCOM sebesar 5 persen atau Rp15 triliun.
Berita Esport lainnya:
Akan Dimulai, Nintendo Indie World 2022 Hadirkan Berbagai Game Seru
Genshin Impact di Nintendo Switch Masih dalam Tahap Pengembangan