- Bek Persebaya Surabaya, Rizky Ridho, sempat dikabarkan menjadi incaran klub kasta tertinggi Liga Korea Selatan, Pohan Steelers.
- Namun, Rizky Ridho yang telah dipromosikan di level timnas Indonesia membantah dapat tawaran bermain bersama Pohang Steelers.
- Meski demikian, Rizky Ridho tak menampik jika dirinya juga memiliki ambisi untuk berkarier di luar negeri.
SKOR.id – Bek Persebaya Surabaya, Rizky Ridho, akhirnya menanggapi rumor transfer yang sempat mencatut namanya beberapa waktu lalu.
Pada pertengahan Juli lalu, sejumlah media sempat memberitakan kabar ketertarikan klub asal Korea Selatan, Pohang Steelers, terhadap Rizky Ridho.
Kabar tersebut berawal dari akun Twitter @CLvis91 yang rutin mengabarkan tentang rumor transfer pemain tim di Negeri Ginseng.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Rizky Ridho pun mengaku tak tahu menahu soal kabar transfer tersebut. Sebab ia justru mengetahuinya dari sejumlah media yang ikut memberitakan kabar tersebut.
"Saya sebetulnya tidak tahu. Sebab, ada media yang tiba-tiba memberitakan seperti itu," ujar bek berusia 19 tahun itu, dikutip dari kanal YouTube Persebaya.
Selain Ridho, Pohang Steelers saat itu juga disebut-sebut tertarik untuk merekrut pemain muda berbakat milik PSIS Semarang, Pratama Arhan.
Namun, sampai saat ini, kabar tersebut hanya menjadi isapan jempo belaka. Sebab, Ridho memastikan bahwa kabar itu hanya sebatas rumor.
Meskipun menampiknya, sebetulnya pemain yang telah dipromosikan dari timnas U-19 Indonesia ke level senior ini memiliki ambisi untuk berkarier di luar negeri.
Dia berharap, suatu saat keinginan itu bisa terwujud. Namun, untuk saat ini, belum ada satu pun tawaran yang datang kepadanya.
"Kalau saya sih ya amin (bisa bermain di luar negeri) semoga ada tawaran. Namun, sampai saat ini belum ada apa-apa dan belum ada komunikasi apa pun," ujar Ridho.
Sejumlah rumor transfer yang mencatut nama pemain yang membawa tim junior Persebaya menjuara Liga 1 U-20 2019 itu memang menjadi hal yang lumrah.
Pasalnya, pemain kelahiran 21 November 2001 itu disebut-sebut sebagai salah satu pesepak bola muda potensial yang bakal bersinar di masa depan.
Setelah sempat menjadi andalan Shin Tae-yong di timnas U-19 Indonesia, ia juga sudah berhasil mencatatkan debut bersama timnas Indonesia (senior).
Saat itu, Ridho menjadi salah satu nama di antara tujuh pemain berusia di bawah 20 tahun yang dibawa ke Dubai untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Pada ajang tersebut, pemain jebolan Elite Pro Academy (EPA) Persebaya ini sukses mencatatkan debut dengan bermain penuh selama 90 menit.
Debut Ridho tercipta ketika skuad Merah Putih menahan imbang Thailand pada laga Grup G di Stadion Al Maktoum, Dubai, 3 Juni 2021.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
View this post on Instagram
Berita Timnas Indonesia lainnya:
Nasib Timnas Indonesia Menjalani TC Terbaru Bergantung PPKM Level 4
PSSI Terima Keputusan AFC Lakukan Drawing Ulang Grup Kualifikasi Piala Asia U-23 2022