- Bek muda Persib Bandung, Zalnando, menunggu Liga 1 2020 kembali bergulir dengan latihan intensif.
- Sambil menunggu Liga 1 2020 kembali bergulir, Zalnando kerja keras dalam latih bersama Persib.
- Skuad Persib sudah menggelar latihan kembali mulai Jumat (9/10/2020) untuk lanjutan kompetisi.
SKOR.id - Bek muda Persib Bandung, Zalnando, tidak patah semangat dan tetap berlatih sambil menunggu lanjutan Liga 1 2020 kembali bergulir.
Lanjutan Liga 1 2020 yang dijadwalkan bergulir pada 1 Okotober 2020 namun ditunda, karena tidak mendapatkan izin keramaian dari pemerintah.
Zalnando mengatakan, juga menunggu kabar dari PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) terkait jadwal kelanjutan kompetisi.
"Kami akan menjalani semua persiapan yang dirancang pelatih. Secara pribadi juga kondisi tetap dijaga supaya tetap siap tampil bulan depan," kata Zalnando.
Skuad tim berjuluk Maung Bandung ini sudah kembali menggelar latihan di Stadion Sport Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Jumat (9/10/2020) pagi.
Sebelummya, manajemen dan pelatih Persib meliburkan para pemain dari latihan rutin setelah lanjutan Liga 1 2020 ditunda kembali.
Dalam latihan tersebut, Zalnando mengaku kembali membutuhkan adaptasi dengan situasi di lapangan karena beberapa hari tak latihan.
"Adaptasi lagi pasti ada sedikit. Tapi, kami tetap menjalankan program mandiri untuk jaga kondisi. Jadi tetap tidak masalah," ujar Zalnando.
Lebih dari itu, walau liga belum jelas kapan bergulir, pemain kelahiran Cimahi, Jawa Barat itu mengatakan akan tetap bekerja keras.
"Kami tetap kerja keras untuk target juara musim ini. Jadi harus selalu siap hadapi kondisi apapun dan kapanpun liga bergulir," tutur Zalnando.
Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, meminta kepada pihak kepolisian agar awal November Liga 1 2020 bisa kembali bergulir.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persib Lainnya:
Tiang Gawang Buat Persib Gagal Menang di Kandang pada Tiga Tahun Silam
Persib U-16 Siap Latihan di Luar Kota Demi Jaga Mental Pemain