- Pemain bertahan Arsenal, Pablo Mari, mengungkapkan lawan paling sulit yang ia hadapi di Liga Inggris.
- Pemain asal Spanyol tersebut mengungkapkan trio lini depan Liverpool, Sadio Mane, Mohamed Salah, dan Roberto Firmino, adalah lawan yang paling sulit dihadapi.
- Hal tersebut dikarenakan ketiganya yang memiliki kecepatan, kekuatan, dan kekompakan untuk berusaha menjebol gawang lawan.
SKOR.id - Meski belum terlalu banyak melakoni lagadi Liga Inggris, bek Arsenal Pablo Mari sudah percaya diri mengungkap siapa lawan paling sulit ia hadapi.
Menurut pemain asal Spanyol tersebut, trio Liverpool Sadio Mane, Mohamed Salah, dan Roberto Firmino, yang saat ini menjadi mimpi buruk para pemain bertahan.
"Mereka punya kualitas yang musim ini dibuktikan dengan performa gemilang Liverpool di Liga Inggris," ujar Pablo Mari.
"Mereka punya kecepatan, kekuatan, dan kekompakan yang membuatnya ditakuti bek lawan," ucapnya menambahkan.
Berita Liverpool lain: 5 Laga Tak Terlupakan Liverpool vs Manchester United
Berita Liverpool lain: Ini Upaya Inter Milan Jauhkan Marcelo Brozovic dari Kejaran Liverpool
Mari sempat merasakan pengalaman bertanding melawan ketiganya saat membela Flamengo di Piala Dunia antar klub 2019.
Saat itu Flamengo harus kalah 0-1 setelah bermain hingga babak tambahan waktu pada 21 Desember 2019.
Mari saat ini bermain membela Arsenal setelah direkrut dengan skema pinjaman dari Flamengo pada bursa transfer Januari 2020.
Selama berseragam Arsenal, dirinya baru dua kali diberi kesempatan sang pelatih Mikel Arteta bermain di tim utama.
"Sangat sulit menghadapi mereka bertiga, mereka punya segalanya yang dapat merepotkan lini pertahanan," kata Pablo Mari bercerita.
Berita Liverpool lain: Liverpool Diminta Tiru Kedalaman Skuad Manchester City