- Lautaro Martinez dan Mauro Icardi punya nasib yang berbeda di tim utama Inter Milan.
- Menurut Wakil Presiden Inter, Javier Zanetti, masa depan cerah menanti Lautaro di Giuseppe Meazza.
- Sementara Icardi bakal menemui ketidakjelasan karena tak masuk dalam rencana pelatih Antonio Conte.
SKOR.id - Wakil Presiden sekaligus legenda Inter Milan, Javier Zanetti, angkat bicara soal nasib dua penyerang Nerazzurri, Lautaro Martinez dan Mauro Icardi.
Dilansir dari Football Italia, Zanetti mengatakan bahwa keduanya punya masa depan yang berbeda di Stadion Giuseppe Meazza.
Baca Juga: James Rodriguez Masuk Daftar Belanja Juventus
Martinez adalah sosok berharga dalam skema permainan allenatore Antonio Conte. Oleh sebab itu, Inter tak akan membiarkan Barcelona merebutnya musim panas nanti.
Sebaliknya, Icardi tidak seberuntung itu. Menurut Zanetti, pemain asal Argentina tersebut tak lagi dibutuhkan Conte dalam Inter asuhannya.
Jadi, kelanjutan karier Icardi saat ini masih belum jelas, apakah pindah permanen ke Paris Saint-Germain, bersikeras di Inter, atau mencari pelabuhan lain macam Juventus.
"Saya tidak tahu apakah Icardi akan kembali, tapi saya rasa tidak. Kami akan punya waktu untuk memikirkannya," uar Zanetti.
"Sementara Lautaro adalah masa depan Inter. Kami percaya pada kemampuannya. Saya rasa dia punya karier yang cerah di sini bersama kami."
Baca Juga: Pep Guardiola, Pelatih Terbaik Versi Kingslay Coman
Meski demikian, Zanetti enggan banyak berbicara soal pasar transfer. Sebab, sejumlah klub di Eropa tengah mengalami krisis finansial karena pandemi Covid-19.
Selain itu, waktu berakhirnya pandemi yang belum diketahui, bisa membuat berbagai jadwal mundur, termasuk mercato.