- Pemain muda Persib, Beckham Putra Nugraha, mencetak dua gol dalam laga menghadapi Bali United di Indomilk Arena.
- Torehan brace ke gawang Bali United tersebut membuat Beckham Putra mencetak sejarah di tim Persib.
- Beckham Putra mengaku senang dan siap bekerja lebih keras lagi pada pertandingan selanjutnya.
SKOR.id - Pemain muda Persib, Beckham Putra, mencetak sejarah di klubnya setelah tampil mengesankan dalam laga kontra Bali United, Sabtu (18/9/2021) malam.
Beckham Putra tercatat menjadi pemain pertama Persib yang sukses mencetak dua gol ke gawang Bali United.
Catatan tersebut dihitung sejak pertemuan kedua tim pada musim 2015, tepatnya pada dua laga uji coba yang digelar pada 3 dan 17 Maret 2015.
Kala itu Persib berhasil memenangi laga dengan skor 1-0 dan 2-0. Namun ketiga gol tersebut dicetak oleh pemain yang berbeda.
Persib jarang sekali dapat menyarangkan lebih dari satu gol ke gawang Bali United di dalam kompetisi resmi.
Dua keberhasilan Tim berjulukan Pangeran Biru dalam mencetak dua gol ke gawang Bali United terjadi pada musim 2019 dan 2021.
Pada 28 November 2019, Persib bertandang ke markas Bali United dalam lanjutan Liga 1 2019. Persib kalah dengan skor 2-3. Dua gol Persib tercatat atas nama Kim Kurniawan dan Frets Butuan.
Setelah itu, Persib baru bertemu lagi dengan Bali United pada kompetisi musim ini karena Liga 1 2020 harus dibatalkan akibat pandemi Covid-19.
Bertanding di tempat netral, Persib berhasil menahan imbang skuad asuhan Stefano Cugurra dengan skor 2-2.
Persib sempat berbalik unggul pada awal babak kedua dengan sumbangan dua gol yang dicetak Beckham Putra.
Namun mereka harus puas membawa pulang satu poin setelah winger Bali United, Yabes Roni dapat mencetak gol melalui sundulan kepalanya.
Tercatat sebagai pemain pertama yang sukses mencetak brace ke gawang Bali United, Beckham Putra mengaku senang.
"Alhamdulillah bisa cetak gol dan dapat kesempatan tampil sejak menit awal. Tentunya, harapan ke depannya bisa lebih baik lagi," kata Beckham Putra, dikutip dari laman Persib.
Meski senang dengan sejarah yang dicatatkannya, ia juga tidak bisa menampik kekecewaan karena Persib gagal meraih kemenangan.
Ia pun bertekad akan bekerja lebih keras lagi pada pertandingan-pertandingan selanjutnya di Liga 1 2021-2022.
"Memang hasilnya tidak sesuai harapan. Kerja keras kami tidak berhasil bawa tiga poin. Tapi, kami akan kembali kerja keras di pertandingan selanjutnya," katanya mengakhiri.
View this post on Instagram
Berita Persib Lainnya:
Man of The Match Bali United vs Persib Bandung: Beckham Putra Nugraha
Skor Indeks Liga 1 2021-2022: Bali United vs Persib Bandung
Hasil Bali United vs Persib: 10 Pemain Serdadu Tridatu Imbangi Maung Bandung