- Bayern Munchen berhasil menuai kemenangan telak atas Barcelona di laga terakhir fase Grup E Liga Champions 2021-2022.
- Pelatih Bayern Munchen, Julian Nagelsmann, terkesan belum begitu puas dengan kemenangan tersebut.
- Julian Nagelsmann menilai Bayern Munchen bisa mencetak lebih dari tiga gol.
SKOR.id - Bayern Munchen berhasil menuai kemenangan telak 3-0 atas Barcelona pada laga terakhir fase Grup E Liga Champions 2021-2022.
Laga Bayern Munchen vs Barcelona digelar di Allianz Arena, Kamis (9/12/2021) dini hari WIB. Ini untuk kedua kalinya pada Liga Champions musim ini Bayern Munchen menaklukkan Barcelona.
Mengingat, pada pertemuan pertama di Camp Nou, Di Roten, julukan Bayern Munchen, juga berhasil menang dengan skor identik.
Namun begitu, pelatih Bayern Munchen, Julian Nagelsmann, terkesan masih belum begitu puas dengan kemenangan timnya. Itu lantaran ia merasa Thomas Muller dan kawan-kawan bisa lebih tajam lagi.
"Jika kami lebih menyatu lagi, kami bisa mencetak lebih dari tiga gol," kata Julian Nagelsmann, usai pertandingan dikutip dari laman UEFA.
"Kami sangat dominan hari ini. Kami menghadapi lawan dengan nama besar yang sebenarnya perlu kemenangan, tetapi kami tidak pernah membiarkan mereka nyaman," ia menambahkan.
Sementara itu, dari jalannya pertandingan, kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen, sudah melakukan blunder pada menit awal yang berujung pelanggaran yang dilakukan oleh Sergio Busquets.
Beruntung bagi Barcelona, tendangan bebas yang dieksekusi oleh Leroy Sane di dekat kotak penalti itu hanya membentur pagar betis.
Pada menit ke-27, Bayern Munchen sempat mendapat peluang emas untuk mencetak gol, akan tetapi umpan tajam dari Thomas Muller gagal disambar oleh Robert Lewandowski.
Beberapa menit berselang, sundulan Jamal Musiala nyaris memecah kebuntuan.
Pada menit ke-33, upaya dari Bayern Munchen akhirnya berujung juga.
Umpan dari Robert Lewanwoski berhasil disambut dengan sundulan oleh Thomas Muller. Meskipun sempat diselamatkan oleh Ronald Araujo, tetapi wasit menilai bola telah melewati garis gawang.
Bayern Munchen kemudian berhasil menggandakan keunggulan ketika pertandingan memasuki menit ke-44.
Tendangan keras Leroy Sane dari luar kotak penalti gagal diantisipasi oleh Ter Stegen.
Gol tersebut sekaligus menjadi penutup babak pertama.
Babak kedua baru dimulai, Leroy Sane nyaris mencatatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya. Namun beruntung bagi Barcelona, tendangan Sane masih terlalu pelan.
Pada menit ke-62, Bayern Munchen semakin membuat Blaugrana menderita setelah Jamal Musiala mencetak gol usai memaksimalkan umpan Alphonso Davies.
Setelah itu tak ada peluang berarti yang tercipta. Skor 3-0 bertahan hingga wasit meniupkan peluit panjang.
Hasil Zenit St Petersburg vs Chelsea: Imbang, The Blues Finis sebagai Runner Up Grup H https://t.co/IgYpSlWmwF— SKOR.id (@skorindonesia) December 8, 2021
Baca Juga Berita Liga Champions Lainnya:
Barcelona Ulangi Catatan Buruk 20 Tahun Silam usai Gugur dari Liga Champions 2021-2022
Tembus 50 Gol, Ini Sebaran Gol Thomas Muller di Liga Champions