- Bayern Munchen menyabet trofi Piala Super Jerman usai membekuk Borussia Dortmund.
- Pelatih Die Roten, Julian Nagelsmann, mempersembahkan gelar untuk pendahulunya, Hansi Flick.
- Nagelsmann juga memuji penampilan lini pertahanan Bayern Munchen.
SKOR.id - Julian Nagelsmann merasa kemenangan Bayern Munchen atas Borussia Dortmund layak didedikasikan kepada pendahulunya, Hansi Flick.
Bayern Munchen menggenggam trofi Piala Super Jerman usai mengalahkan Borussiad Dortmund 3-1, Rabu (18/8/2021) dini hari WIB.
Kemenangan tersebut melegakan fans Bayern setelah klub kesayangan mereka kalah di tiga pertandingan uji coba dan imbang melawan Borussia Monchengladbach akhir pekan lalu.
Namun bagi Julian Nagelsmann, tekanan untuk mempertahankan standar tinggi tetap ada di pundaknya, dan ia mengaku tak memiliki banyak waktu untuk merayakan gelar.
“Kami tidak memiliki banyak waktu untuk merayakannya. Gelar ini adalah penghargaan musim lalu karena Hansi Flick memenangi liga bersama tim ini,” tutur Nagelsmann.
“Saya senang, tapi gelar ini lebih milik orang lain dibandingkan saya.”
Julian Nagelsmann juga memuji penampilan Bayern Munchen di laga tersebut, khususnya dua pemain mereka, Niklas Sule dan Dayot Upamecano.
“Kami bertahan dengan sangat baik, kami main agresif. Kami memenangi bola di atas lapangan. Niki (Sule) dan Upa (Upamecano) sangat stabil di lini belakang. Ini adalah kemajuan untuk mereka berdua.”
Sementara itu, Robert Lewandowski, yang mencetak sepasang gol dalam kemenangan dini hari tadi, mengakui gelar ini sebagai pencapaian penting bagi Bayern sebelum memulai musim baru.
“Gelar ini sangat berarti bagi saya. Itu laga bagus untuk fans dengan banyak aksi menyerang. Kami bisa bermain lebih baik dari hari ini, kami masih di awal musim. Kami butuh lebih banyak waktu,” kata Lewandowski
“Kami akan menikmati ini dan memandang ke depan. Saya benar-benar rindu bermain di hadapan fans. Itu sungguh emosional dan selalu spesial.”
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Cari Pengganti Romelu Lukaku, Inter Milan Negosiasi Datangkan Putra Legenda Juventus https://t.co/HfKMzJY1BX— SKOR.id (@skorindonesia) August 17, 2021
Berita Bayern Munchen lainnya
Kalahkan Borussia Dortmund, Bayern Munchen Juara Piala Super Jerman 2021