- Setelah delapan tahun membela Bayern Munchen, Javi Martinez dikonfirmasi ingin hengkang.
- Gelandang asal Spanyol tersebut menyisakan kontrak satu tahun lagi di Allianz Arena.
- Javi Martinez membuka peluang kembali ke klub lamanya, Athletic Bilbao.
SKOR.id - CEO Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummnigge, mengonfirmasi Javi Martinez ingin meninggalkan klub setelah delapan tahun mengabdi di Allianz Arena.
Gelandang 31 tahun ini diboyong Bayern dari Athletic Bilbao pada 2012 dan telah mengantungi total 19 trofi selama mengabdi di Die Roten, termasuk delapan titel Bundesliga dan satu Liga Champions.
Namun, kesempatan bermain Martinez mulai terbatas di musim ini, dengan hanya sepuluh kali ditempatkan dalam line-up pemain di semua kompetisi.
Sisa kontrak yang hanya tinggal 12 bulan lagi membuat gelandang asli Spanyol ini mulai memikirkan masa depannya.
Menurut kabar yang berkembang, pihak Bayern tidak membuka pembicaraan terkait kontrak baru dan karena itulah keputusan soal masa depan Martinez pun abu-abu.
Tim Prancis dan Athletic Bilbao disebut tertarik mendapatkan servis peraih Piala Dunia dan Piala Eropa ini.
"Kami tahu ia ingin meninggalkan klub dengan tawaran yang cocok," kata Rummenigge kepada AZ.
"Kami tak akan memberikan halangan apa pun karena ia selalu menjadi pemain bagus dan dapat diandalkan, orang yang serius. Kami akan selalu berusaha menemukan solusi yang cocok untuk pemain."
Dalam wawancara dengan Marca pada Juni lalu, Martinez mengaku tak ingin meninggalkan Bayern.
Tapi, sang pemain tetap membuka opsi apa pun termasuk kembali ke klub yang telah membesarkan namanya, Athletic Bilbao.
"Saya terbuka untuk semua yang memenuhi saya secara personal dan fisik. Saya bisa tinggal dan main di Amerika Serikat, di Australia atau kembali ke Spanyol," aku Martinez.
"Saya menjalani enam tahun yang luar biasa di Bilbao. Tentu ini sebuah opsi."
Dalam kesempatan yang sama, Rummenigge juga menegaskan gelandang asal Spanyol lainnya, Thiago Alcantara, hanya akan diizinkan pergi jika Bayern mendapat tawaran yang pas.
Thiago Alcantara gencar dikaitkan dengan juara Liga Inggris, Liverpool, di bursa transfer musim panas ini.
"Mengenai Thiago, diketahui ia mengatakan kepada kami ia ingin melakukan hal baru. Jika klub mendekati kami dengan membayar nilai transfer yang layak, kami akan mengusahakannya."
Ikuti juga Instagram. Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Meski Sulit, Pelatih Sevilla Optimistis Bisa Kalahkan Manchester Unitedhttps://t.co/vujX2e2LKq— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 12, 2020
Berita Transfer Lainnya:
Resmi, Pierre-Emile Hojbjerg Jadi Transfer Pertama Tottenham Hotspur
Ole Gunnar Solskjaer Ogah Komentari Transfer Jadon Sancho