- Bayern Munchen pasrah dengan keputusan Thiago Alcantara menolak perpanjangan kontrak.
- Gelandang 29 tahun itu ingin melakoni petualangan baru di klub berbeda.
- Presiden Bayern Munchen, Karl- Heinz Rummenige, mendukung rencana Thiago Alcantara hengkang.
SKOR.id – Thiago Alcantara dipastikan menolak memperpanjang kontraknya dengan Bayern Munchen. Dengan sisa satu musim, klub mempersilahkan gelandang itu mencari tantangan baru.
Bayern Munchen ingin segera menemukan pembeli yang bisa memenuhi permintaan harganya untuk menghindari kerugian. Jika dilepas Januari, maka Thiago akan berstatus bebas transfer.
Presiden Die Bayern, Karl-Heinz Rummenigge, membeberkan kalau upaya Direktur Olahraga Hasan Salihamidzic meyakinkan sang pemain gagal.
“Pembicaraan antara Hasan dan dia sangat produktif. Di satu titik, tampaknya kesepakatan akan tercapai. Tapi kemudian, Thiago memberitahu Hasann kalau dia ingin melakukan hal baru dan seperti itu akhirnya,” ia menjelaskan kepada Sky Sport.
“Kami harus menerima itu. Kami punya kontrak yang berlaku hingga satu tahun lagi. Kalau dia sepakat dengan klub lain maka klub itu harus membayar transfer dengan jumlah tertentu.”
Menariknya, Rummenigge hanya mau membuka soal banderol kepada klub yang serius ingin merekrut kakak gelandang Barcelona, Rafinha.
“Saya tidak mau berkomentar kepada publik terkait harganya. Kami akan mengurus itu, tapi kami tidak akan mengadakan obral musim panas,” ia menegaskan.
Karl-Heinz Rummenigge menyebut ini saat yang tepat bagi pemain 29 tahun tersebut mengejar mimpinya.
“Saya tidak marah karena menyukainya. Dia pemain hebat dengan karakter bagus. Ia tiba di usia di mana ingin melakukan sesuatu yang berbeda. Dia harus melakukan itu sekarang, jika menunggu sampai umur 30 tahun maka akan sulit melakukan transfer.”
Untuk pemain sekaliber Thiago Alcantara, tampaknya tak sulit menemukan peminat. Kabarnya Liverpool berancang-ancang untuk mendapatkan gelandang Bayern Munchen itu.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Bayern Munchen Lainnya:
Erling Haaland Desak Borussia Dortmund Samai Konsistensi Bayern Munchen
Terungkap Alasan Mengapa Pep Guardiola Meninggalkan Bayern Munchen