- David Alaba kemungkinan akan meninggalkan Bayern Munchen pada Januari nanti atau di akhir musim.
- Sejumlah klub tertarik mendapatkan bek muda ini termasuk Juventus.
- Bayern Munchen tetap membuka peluang bagi David Alaba untuk bertahan di tim asuhan Hansi Flick.
SKOR.id - Setelah sempat dikabarkan akan meninggalkan Bayern Munchen, David Alaba belakangan masih memiliki kemungkinan untuk bertahan di tim Bavaria tersebut.
Hal ini diungkapkan CEO Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge, hari ini. Rummenigge yang mantan bintang timnas Jerman itu tahu bahwa ada sejumlah klub besar tertarik.
Namun, menurut Karl-Heinz Rummenigge, peluang David Alaba untuk tetap bertahan di Bayern Munchen masih sangat terbuka dan semua itu tergantung kepada sang pemain.
Sejauh ini, ada klub besar Eropa yang tertarik dan serius untuk mendapatkan David Alaba, yaitu Juventus.
"Saya kira, wajar jika sebuah tim ingin membuat diri mereka lebih baik, melakukan perubahan. Jadi, wajar pula jika dalam situasi tersebut, mereka tertarik kepada David Alaba," kata Rummenigge kepada Tuttosport.
Belakangan, David Alaba memang semakin berkembang. Dia kini menempati posisi yang barubah, dari awalnya sebagai bek kiri kini sudah bermain di jantung pertahanan tim asuhan Hansi Flick.
Kontrak David Alaba akan berakhir pada Juni 2021. Bayern Munchen berusaha mempertahankannya tapi mereka tidak dapat memenuhi keinginan David Alaba terkait kenaikan gaji.
Kontrak David Alaba akan berakhir pada Juni 2021 dan pemain ini sudah dapat bernegosiasi dengan klub lain pada Januari nanti.
"Sekarang, semua terserah kepada David Alaba untuk membuat keputusan. Apakah dia akan pergi atau tetap bertahan di Bayern Munchen. Kita akan lihat nanti," kata Rummenigge lagi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Untuk Kesekian Kalinya, Antonio Conte Disebut Menghina Christian Eriksen https://t.co/bGn1CULfn4— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 10, 2020
Berita Bola Internasional Lainnya:
CEO Bayern Munchen: Tidak Ada yang Lebih Baik daripada Robert Lewandowski pada 2020