- Real Madrid mengajukan tawaran untuk mendatangkan Kylian Mbappe.
- Kylian Mbappe berhasrat pergi dari PSG dalam waktu dekat.
- Uang sebesar Rp2,7 T disiapkan Real Madrid untuk memboyong Kylian Mbappe.
SKOR.id - Real Madrid dilaporkan sudah mengajukan proposal resmi untuk memboyong Kylian Mbappe dari PSG.
Rumor kepindahan Kylian Mbappe dari PSG ke Real Madrid terus berhembus dalam beberapa hari belakangan.
Kylian Mbappe dilaporkan ingin meninggalkan Paris pada musim panas ini.
Kontrak Mbappe di PSG dijadwalkan bakal habis pada 2023 mendatang.
Kendati Lionel Messi datang, pemain berusia 22 tahun itu tetap dikabarkan ingin meninggalkan PSG.
Real Madrid santer diklaim menjadi klub yang diinginkan oleh Mbappe.
Bahkan, menurut Fabrizio Romano, Mbappe telah menolak tiga tawaran proposal perpanjangan kontrak PSG.
Keinginan dari Mbappe untuk pindah ke Santiago Bernabeu lantas disambut dengan terbuka oleh Real Madrid.
Real Madrid dilaporkan sudah mengajukan penawaran resmi ke PSG untuk membawa Kylian Mbappe ke Spanyol.
Dana sebesar 160 juta euro (setara Rp2,7 triliun) disiapkan Real Madrid untuk memboyong mantan pemain AS Monaco tersebut.
Namun demikian, pihak PSG masih belum memberikan lampu hijau untuk melepas Mbappe.
PSG masih tetap berupaya untuk mempertahankan Mbappe setidaknya semusim lagi.
Namun, jika memang tetap tidak bisa, Mbappe kemungkinan besar akan gabung Real Madrid pada detik-detik akhir bursa transfer musim panas 2021.
Hasil dan Klasemen Pekan Kedua Liga Inggris 2021-2022: Posisi Man United Dikudeta West Ham https://t.co/NxaX3SKq7o— SKOR.id (@skorindonesia) August 23, 2021
Berita Kylian Mbappe Lainnya:
5 Alasan Mengapa Kylian Mbappe Harus Bertahan di Paris Saint-Germain Musim Ini