- Liga Indonesia sudah bergulir sejak 1994.
- Tercatat, 34.902 gol sudah tercipta hingga Liga 1 2020.
- Ada dua klub yang sudah berhasil mencetak 1000 gol. Persipura Jayapura menjadi tim tersubur.
SKOR.id - Torehan gol dari setiap klub menjadi salah satu statistik yang menarik untuk dikulik. Utamanya bagi para peserta Liga Indonesia.
Liga Indonesia mulai bergulir sejak 1994, sejak kompetisi Galatama dan Perserikatan digabungkan pada era Ketua Umum PSSI, Azwar Anas.
Sudah banyak dinamika yang terjadi dalam kompetisi kasta tertinggi di Tanah Air itu. Mulai dari formatnya yang berubah-ubah, terdapat force majeure yang membuat kompetisi dihentikan, hingga terjadinya dualisme kompetisi.
Berdasarkan kenyataan itu, Skor.id mencoba mengulik kembali soal jumlah gol para peserta Liga Indonesia dari musim 1994 hingga 2020.
Dalam perhitungan ini, kami juga menghitung kompetisi Indonesia Premier League (IPL) 2011-2012 hingga 2013 (yang tak rampung) ketika dianggap FIFA sebagai kompetisi resmi.
Adanya dualisme klub juga menjadi perhatian. Misalnya, Persebaya 1927 (yang kini sudah dianggap sah sebagai Persebaya Surabaya dan mengikuti Liga 1), yang dihitung jumlah golnya. Namun tidak menghitung jumlah gol ketika mereka mengikuti LPI 2011 saat menjadi breakaway league alias kompetisinya tidak diakui FIFA.
Begitu juga Arema dan Persija. Saat terjadi dualisme kami menghitung yang mengikuti Indonesia Super League (ISL). Acuannya, legalitas ketiganya benar di muka hukum.
Perhitungan ini juga memasukkan gol yang terjadi saat ada format play-off pada musim reguler, tapi tidak termasuk gol yang terdapat dalam babak adu penalti.
Selain itu, kami juga menghitung gol yang tercipta pada Indonesian Soccer Championship (ISC) 2016. Walaupun saat itu statusnya bukan kompetisi melainkan turnamen jangka panjang. Apalagi, saat itu ajang tersebut diikuti oleh para peserta kompetisi yang ada di level atas dan kedua dengan titel ISC A (kasta tertinggi) dan ISC B (kasta kedua).
Namun begitu, kami tidak menghitung gol di sebuah turnamen seperti Piala Indonesia dan Community Shield.
Untuk Liga 1 2020, saat kompetisi dihentikan karena pandemi Covid-19 setelah berjalan tiga pekan, tetap kami hitung. Belum termasuk Liga 1 2021-2022 yang sedang berjalan.
Hasilnya, total sudah tercipta 34.902 gol. Tercatat, baru dua klub yang berhasil mencetak 1000 gol di Liga Indonesia pada periode 1994-2020.
Tempat teratas diduduki Persipura Jayapura dengan 1.133 gol. Diikuti Persija Jakarta dengan 1.003 gol. Untuk daftar 15 besar klub tersubur di Liga Indonesia, simak grafis di bawah ini:
Klub Liga 1 mana menurut Skorer yang pegang rekor jumlah gol terbanyak di Liga Indonesia? Simak video ini! pic.twitter.com/FpiFatnt3J— SKOR.id (@skorindonesia) September 15, 2021
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Pemain U-18 yang Dimainkan pada Dua Pekan Awal Liga 1 2021-2022
Baca Juga: Imran Nahumarury, Pelatih Debutan Mengejutkan hingga Pekan Kedua Liga 1 2021-2022