- Barito Putera resmi mengakhiri kerja sama dengan pelatih kepala Rodney Goncalves, Kamis (2/2/2023).
- Rondey Goncalves sejatinya baru ditunjuk pada September 2022, tapi mengakui hubungannya sangat baik dengan Barito Putera.
- CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, keputusan pisah sudah menjadi kesepakatan bersama dengan Rodney Goncalves.
SKOR.id - Barito Putera resmi mendepak Rodney Goncalves, padahal sang pelatih belum lama ditunjuk menjadi juru taktik tim.
Barito Putera mengumumkan tak lagi bekerja sama dengan Rodney Goncalves melalui unggahan di Intagram resmi klub, Kamis (2/2/2023).
Rondey Goncalves dianggap tidak mampu mengangkat performa tim yang tengah terpuruk di Liga 1 2022-2023.
Pelatih asal Brasil itu sejatinya tergolong baru menangani klub berjuluk Laskar Antasari tersebut.
Dia baru menangani Barito Putera dalam 11 pertandingan di Liga 1 2022-2023, sejak resmi ditunjuk pada September 2022.
Di bawah arahan Rodney Goncalves, tim meraih dua kemenangan, enam hasil seri, dan tiga kali kalah.
Adapun Barito Putera mendekam di dasar klasemen sementara Liga 1 2022-2023, atau posisi 17 dengan raihan 16 poin.
Meski hanya dipekerjakan dengan durasi singkat, hubungan dengan manajemen diakui oleh sang pelatih sangat baik.
"Namun sampai saat ini kami belum meraih hasil terbaik. Saya mengerti, saat tak ada hasil memang harus ada perubahan," kata Rodney Goncalves, dalam rilis Barito Putera.
"Saya juga berharap bisa kembali lagi bersama Barito Putera di masa-masa mendatang dalam situasi yang tentunya lebih baik lagi."
Sementara itu CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, berterima kasih kepada Rodney Goncalves.
Dia mengatakan bahwa keputusan berpisah dengan sang juru taktik adalah hasil dari kesepakatan bersama.
"Dalam keadaan sulit dia datang, di mana kami sangat mengerti situasinya seperti apa," kata Hansuryadi.
"Saya berharap para supoter, masyarakat Banua tercinta juga tidak melihat hasilnya, di mana yang kami perlukan adalah waktu untuk benar-benar membangun sebuah tim."
Baca Juga Berita Barito Putera lainnya:
Hasil Barito Putera vs PSS Sleman: Yevhen Bokhashvili Borong Dua Gol Kemenangan Super Elja
Bursa Transfer Liga 1: Barito Putera Rekrut Mantan Bek Dewa United FC yang Minim Menit Bermain