- Barcelona menjamu Inter Milan pada matchday keempat Liga Champions 2022-2023 di Camp Nou.
- Ini merupakan partai hidup mati bagi the Catalans, yang sekarang di posisi tiga Grup C.
- Inter Milan kalah dari lawatan terakhir mereka ke Camp Nou.
SKOR. id - Barcelona mencari cara untuk menjaga peluang melenggang lolos ke fase gugur Liga Champions ketika menjamu Inter Milan di Camp Nou, Kamis (13/10/2022) dini hari WIB.
Berada di grup neraka, Barcelona terombang-ambing dengan baru meraih satu kemenangan dan dua kalah dari tiga pertandingan.
Barcelona gagal melenggang ke fase gugur Liga Champions musim lalu, dan mereka terancam mengulang hasil tersebut, lantaran baru memetik tiga poin di Grup C.
Tim yang diarsiteki Xavi Hernandez tiga poin di belakang Inter Milan dan enam tertinggal dari pemimpin klasemen, Bayern Munchen.
Karena itulah, pertandingan keempat tengah pekan ini akan menjadi laga hidup mati untuk membuka kans Blaugrana ke babak selanjutnya.
"Kami harus berani dan kami harus menyerang. Ada banyak yang dipertaruhkan, ini final bagi kami dan tidak ada ruang untuk kesalahan," tutur Xavi dalam jumpa pers.
"Kami dalam situasi sulit di kompetisi ini, tapi kami akan memberikan segalanya. Ada tekanan di tim, kami adalah Barca tapi ini adalah final dan kami harus memperlakukannya seperti itu."
Barcelona tidak pernah kalah di Camp Nou dalam kompetisi apa pun sejak Mei. Dan meski kesulitan di Liga Champions musim ini, the Catalanas bagus di LaLiga.
Mereka meraih tujuh kali menang tanpa putus akhir pekan kemarin berkat kemenangan 1-0 atas Celta Vigo, dengan Pedri mencetak gol semata wayang di menit ke-17.
Inter Milan kalah beruntun dari Udinese dan AS Roma sebelum menundukkan Barcelona di San Siro pekan lalu. Dan kini mereka terbang ke Barcelona dengan membawa dua kemenangan berturut-turut usai menundukkan Sassuolo 2-1 di Serie A akhir pekan kemarin.
I Nerazzurri juga kini nangkring di posisi dua dengan enam poin, berkat dua kali menang, yang salah satunya diraih saat lawan Barcelona pada matchday ketiga pekan lalu.
Skuad Simone Inzaghi lolos ke fase gugur musim lalu, tapi kalah dari Liverpool di babak 16 besar, dan mereka tak pernah mampu ke delapan besar kompetisi sejak 2010-2011.
Inter menderita kekalahan 1-2 ketika terakhir kala menyambangi Camp Nou di babak grup 2019-2020, namun Barcelona kalah tiga kali dari enam pertandingan Liga Champions terakhir di hadapan pendukung sendiri, sebuah rekor yang bisa membuat tim tamu percaya diri.
Situasi Terkini Kedua Tim
Barcelona: Frenkie de Jong kemvali dari cedera lawan Celta di akhir pekan, tapi Andreas Christensen, Hector Bellerin, Ronald Araujo, Memphis Depay, dan Jules Kounde masih di ruang perawatan.
Franck Kessie belakangan menepi dengan masalah paha, tapi kembali ke skuad untuk laga ini.
Inter Milan: Dalbert, Marcelo Brozovic, Alex Cordaz, Joaquin Correa, dan Gabriel Brazao masih cedera.
Romelu Lukaku berpeluang main, setelah pulih dari masalah otot yang memaksanya menepi sejak akhir Agustus.
Edin Dzeko diharapkan tampil bersama Lautaro Martinez di lini depan.
Head to Head
15 kali bertemu
8 kali Barcelona menang
3 kali Inter Milan menang
4 kali imbang
Lima Pertemuan Terakhir
04/10/2022 Inter Milan 1-0 Barcelona
10/12/2019 Inter Milan 1-2 Barcelona
02/10/2019 Barcelona 2-1 Inter Milan
06/11/2018 Inter Milan 1-1 Barcelona
24/10/2019 Barcelona 2-0 Inter Milan
Laga Barcelona melawan Inter Milan pada matchday keempat Grup C Liga Champions 2022-2023 dapat disaksikan melalui layanan live streaming di Vidio.com pada Kamis (12/10/2022) dini hari WIB.
Link live streaming Barcelona vs Inter Milan di Liga Champions
Prediksi Skor.id
Barcelona 2-0 Inter Milan
Berita Liga Champions Lainnya
PSG Tim Paling Malas di Liga Champions Musim Ini
Jelang Menjamu Inter Milan, Barcelona Krisis di Lini Belakang