- Barcelona baru saja menelan kekalahan memalukan dari Bayern Munchen di laga perempatfinal Liga Champions.
- Barca kalah telah 2-8 dari Bayern Munchen di Stadion da Luz, Lisbon, Portugal, Sabtu (15/8/2020) dini hari WIB.
- Pasca pertandingan tersebut, manajemen Barcelona dikabarkan telah memutuskan untuk memecat sang pelatih, Quique Setien.
SKOR.id - Barcelona dikabarkan telah memutuskan nasib sang pelatih, Quique Setien usai kekalahan telak 2-8 dari Bayern Munchen.
Barcelona dipastikan tersingkir dari Liga Champions dengan cara yang memalukan.
Pasalnya Barcelona pulang dengan kekalahan telak 2-8 dari Bayern Munchen di Stadion da Luz, Lisbon, Portugal, Sabtu (15/8/2020) dini hari WIB.
Sang pelatih sempat mengatakan seusai pertandingan bahwa ia menyerahkan keputusan soal masa depannya sepenuhnya kepada manajemen Barcelona.
"Saat ini rasa frustasi jelas menyelimuti kami semua," ujar Setien.
"Barcelona adalah klub besar dan performa kami dalam beberapa pertandingan terakhir musim ini tak mencerminkan hal itu," ucapnya.
Ternyata kabar soal masa depan Setien di Barcelona tak membutuhkan waktu lama untuk muncul.
Sebab manajemen Barcelona dikabarkan telah memutuskan untuk mendepak sang pelatih berusia 61 tahun tersebut.
Kabar tersebut pertama kali berhembus dari reporter terkemuka Italia, Fabrizio Romano, lewat cuitan Twitter pribadinya.
"Barcelona telah memutuskan untuk memecat Quique Setien usai hasil memalukan tersebut," kata Fabrizio Romano lewat unggahan Twitter pribadinya.
"Ia tak akan menjadi pelatih Barcelona lagi musim depan," tuturnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia
Gerard Pique: Barcelona Memalukan!https://t.co/WeBvluUBSW— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 14, 2020
Berita Barcelona lainnya:
Usai Dibantai Bayern, Presiden Barcelona Langsung Janjikan Perubahan