- Barcelona berminat untuk memboyong bek kiri Watford yang dipinjamkan ke Osasuna, Pervis Estupinan.
- Bek berusia 22 tahun itu menjadi salah satu pemain penting bagi Osasuna musim ini.
- Blaugrana dikabarkan menyiapkan tawaran sebesar 10 juta euro untuk sang pemain.
SKOR.id - Raksasa Liga Spanyol, FC Barcelona, dikabarkan berminat untuk mendatangkan bek kiri Watford FC yang sedang dipinjamkan ke CA Osasuna, Pervis Estupinan.
Pervis Estupinan bergabung dengan The Hornets dari klub lokal negaranya, Ekuador, LDU Quito, pada 2016. Tetapi, ia belum pernah tampil untuk klub Liga Inggris tersebut.
Selama empat musim terakhir, Pervis Estupinan dipinjamkan ke sejumlah klub, yaitu Recreativo Granada, UD Almeria, RCD Mallorca, dan terakhir Osasuna.
Berita Barcelona Lainnya: Barcelona Disarankan Rekrut Firmino daripada Lautaro Martinez
Pada musim 2019-2020, pemain berusia 22 tahun itu menjadi salah satu pemain penting di lini belakang skuad asuhan Jagoba Arrasate.
Ia selalu menjadi starter dari total 29 pertandingan semua ajang. Di Liga Spanyol, ia 26 kali dimainkan dengan mencetak satu gol dan empat assist.
Performa mengesankan tersebut membuat pihak Blaugrana kepincut. Dilansir dari Diario Sport, Barcelona telah menyiapkan tawaran 10 juta euro (sekira Rp162 miliar).
Berita Barcelona Lainnya: Cesc Fabregas: Barcelona Layak Juara Liga Spanyol
Watford nampaknya terbuka untuk melepas Pervis Estupinan jika mereka menerima tawaran yang menarik.
Selain itu, dalam kesepakatan peminjaman juga terdapat klausul yang mengizinkan mereka mengakhiri masa pinjaman Estupinan pada musim panas ini.
Diario Sport juga menyebut, jika Barcelona berhasil merekrut Pervis Estupinan, mereka akan meminjamkannya ke Real Valladolid untuk musim 2020-2021.
Pervis Estupinan selama ini dikenal memiliki dribel, umpan silang, operan kunci, tekel, dan intersep sangat baik. Namun, ia lemah dalam menahan bola.