- Wakil Presiden Keuangan Barcelona mengaku butuh 500 juta euro untuk menyelamatkan klub.
- Barcelona masih dibebas krisis finansial meski sudah melepas Lionel Messi.
- Teranyar, para pemain bintang kembali diminta mengurangi gaji mereka.
SKOR.id - Wakil Presiden Keuangan Barcelona Eduard Romeu mengungkapkan fakta bahwa klub butuh dana 500 juta euro (Rp7,75 triliun) untuk keluar dari krisis keuangan saat ini.
Barcelona terlilit krisis finansial akibat dampak pandemi Covid-19 yang terjadi dalam dua tahun terakhir.
Situasi tersebut memaksa para petinggi klub raksasa Katalan ini untuk terus meminta para bintangnya mau mengurangi gaji secara signifikan mengingat ini jadi pengeluaran tertinggi di klub.
Juga karena alasan ini, Blaugrana terpaksa melepaskan Lionel Messi pada bursa transfer musim panas lalu lantaran tidak kuat membayar gaji sang bintang.
Satu musim telah berlalu, meski berusaha memangkas pengeluaran seminimal mungkin, raksasa Catalan itu masih menghadapi banyak kesulitan keuangan.
Dan menurut Romeu, klub membutuhkan 500 juta euro untuk mengatasi krisis tersebut. Jika tidak, situasi Barca ini akan berlanjut di musim-musim berikutnya dan akan sulit untuk pulih.
“Ini masih sangat panas, tetapi dibandingkan dengan tahun lalu kami tahu di mana kami berada dan penting untuk menemukan masalahnya,” kata Romeu kepada Sport.
“Angka yang paling banyak menimbulkan kerusakan adalah ketidakseimbangan aset. Dana negatif mencapai 500 juta.
“Anda bisa menambahkan 150 juta euro dalam kerugian musim ini jika kami tidak melakukan apa-apa.
"Saya mengatakannya sebelumnya, jika seseorang ingin memberi saya 500 juta euro, maka itulah yang kami butuhkan untuk menyelamatkan Barca."
Selama setahun terakhir, pemain tim utama seperti Gerard Pique, Jordi Alba dan Sergio Busquets setuju mengurangi gaji mereka demi klub mendaftarkan pemain baru sesuai dengan batas gaji LaLiga.
Di sisi lain, Romeu juga terus menyalahkan kinerja buruk klub di bawah presiden sebelumnya Josep Bartomeu.
Barca mengumumkan "Espai Barca" (Rencana untuk memodernisasi Nou Camp) akhir tahun lalu, tetapi juga mengumumkan utang sebesar 1,35 miliar euro.
Meski demikian, Direksi Barca berharap Nou Camp baru akan menjadi sebuah revolusi di klub ini. Nantinya stadion ini akan memiliki hotel, kantor, parkir bus, dan gelanggang es.
Spotify kini telah mensponsori Barca sebesar 250 juta euro setelah mencapai kesepakatan untuk menamai stadion Nou Camp, sehingga membantu Blaugrana mengurangi kekhawatiran keuangan di masa depan.
Baca Juga Berita Liga Spanyol Lainnya:
Luka Modric: Saya Masih Punya Semangat yang Sama Bawa Real Madrid Juara
Getafe Jajaki Kemungkinan Tampung Gareth Bale